Honda

Seminggu Terakhir Terjadi 4 Kasus Orang Tenggelam, Kepala Kantor SAR Palembang Beri Imbauan Ini

Seminggu Terakhir Terjadi 4 Kasus Orang Tenggelam, Kepala Kantor SAR Palembang Beri Imbauan Ini

Tim SRU 1 tampakj melakukan manuver perahu karet menciptakan gelombang air yang dapat mengangkat benda-benda yang berada didalam air, termasuk korban yang kemungkinan ada di lokasi-Kantor SAR Palembang-

MUBA, PALPRES.COM – Dalam seminggu terakhir, Kantor SAR Palembang mencatat terjadi 4 kasus orang tenggelam.

Baik orang dewasa maupun anak-anak.

Demikian dijelaskan Raymond konstantin, S.E, Kepala Kantor SAR Palembang.

Oleh karenanya, Raymond mengimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu mengutamakan keselamatan dalam menjalankan aktivitas.

BACA JUGA:ABK Kapal Jukung Ditemukan Tim SAR Gabungan, Hanyut 3 Km di Sungai Komering OKI

BACA JUGA: Siswi SD Tenggelam di Sungai Komering OKI Ditemukan Tim SAR Gabungan, Hanyut 5 Km ke Ogan Ilir

“Kepada para orang yang memiliki anak kecil, kita imbau agar selalu mengawasi dan mengingatkan anak-anaknya untuk tidak bermain dan berenang di sungai,” tutup Raymond.

Kasus Warga Tenggelam di Muba

Salah satu  kasus orang tenggelam terbaru, menurut Raymond, yang menimpa salah satu anak di Musi Banyuasin (Muba), Minggu 16 Maret 2025 kemarin.

Anak tersebut bernama Fadlan bin Komlan (14), warga Tebing Grunting Kel. Mangun Jaya Kec. Babat Toman, tenggelam di Sungai Musi, Musi Banyuasin.

BACA JUGA:Siswi SD di OKI Terseret Arus, Tim SAR Sisir Sungai Komering

BACA JUGA:Pelajar Tenggelam di Sungai Musi Terseret Arus 1,5 Km, Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya

Korban dilaporkan tenggelam di Sungai Musi pada Minggu 16  Maret 2025, sekitar pukul 17.30 WIB.

Korban yang sedang berenang di Sungai Musi bersama 8 kawannya, terseret arus dan tenggelam.

Peristiwa itu, segera diinformasikan oleh warga kepada Kantor SAR Palembang.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait