Honda

Pemkab OKI Bekali Tenaga Kerja Magang ke Jepang

Pemkab OKI Bekali Tenaga Kerja Magang ke Jepang

Wabup OKI Supriyanto buka pelatihan tenaga kerja magang ke Jepang-PALPRES.COM-

KAYUAGUNG, PALPRES.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ilir (OKI) secara resmi menggelar Pembukaan Pelatihan Pra Pemberangkatan Tahap I (Pelatda) bagi peserta program pemagangan ke Jepang tahun anggaran 2025.

Acara berlangsung di Gedung Diklat Teluk Gelam dan dihadiri Wakil Bupati OKI.

Dalam sambutannya, Supriyanto menekankan bahwa program ini bertujuan untuk membekali para peserta dengan keterampilan teknis dan soft skills yang dibutuhkan dalam dunia kerja internasional.

“Melalui pelatihan ini, diharapkan para peserta dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin.

BACA JUGA:Kemlu Taiwan Gelar Pekan Kesetaraan Gender di New York, Mantan Presiden Tsai Beri Kejutan Ini

BACA JUGA:Gerak Cepat! Bupati OKI Cek Jembatan Rusak di Desa Kandis, Ini Kata Muchendi

Baik dari segi kompetensi teknis maupun sikap profesional, sehingga mampu bersaing dan membawa nama baik daerah,” ungkapnya.

Pelatda ini melibatkan berbagai materi pelatihan, termasuk bahasa Jepang, budaya kerja, serta keterampilan teknis sesuai bidang yang akan digeluti oleh para peserta di Jepang.

Bukan itu saja, mereka juga akan mendapatkan pembinaan mengenai etos kerja dan disiplin yang menjadi kunci kesuksesan dalam program ini.

Para peserta yang terpilih untuk mengikuti program ini telah melewati serangkaian seleksi.

BACA JUGA:Muba Jadi Role Model Graduasi Sejahtera dalam Penanggulangan Kemiskinan

BACA JUGA:Disnakertrans Muba Sosialisasikan Program Pelatihan Kerja dan Penyaluran Tenaga Kerja, Ini Tujuannya

Bahkan, mereka juga akan menjalani pelatihan intensif sebelum diberangkatkan ke Jepang.

Pemerintah Kabupaten OKI berkomitmen untuk terus mendukung program-program pelatihan kerja yang dapat meningkatkan kualitas SDM lokal agar lebih kompetitif di dunia internasional.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: