Gerak Cepat Bupati Ogan Ilir: Tinjau Jembatan Putus dan Gratiskan Perahu Penyeberangan
Gerak Cepat Bupati Ogan Ilir: Tinjau Jembatan Putus dan Gratiskan Perahu Penyeberangan.-Wijdan-palpres.com
OGAN ILIR, PALPRES.COM - Gerak cepat Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar menindaklanjuti adanya jembatan ambruk di Kecamatan Kandis, Kabupaten Ogan Ilir, Kamis 22 Januari 2026 siang.
Mendapat kabar jembatan Lubuk Rukam-Muara Kumbang ambruk, Bupati Panca bergegas menuju lokasi sekitar pukul 15.30 WIB hari itu juga.
Bupati didampingi langsung Kepala Dinas PU PR, H Ruslan, Kepala Dinas Pendidikan, Sayadi, Kepala Dinas Perhubungan, Wahyudi, dan Kepala Dinas Kominfo, Ferdian Reza Yuda serta Camat Kandis dan Kepala Desa setempat.
"Kemarin kita sudah meninjau langsung jembatan putus akibat sedimen rumput yang terbawa arus deras," ujar Bupati Panca.
BACA JUGA:Akses Putus Total! Jembatan di Ogan Ilir Ambruk Dihantam 'Lautan' Eceng Gondok
BACA JUGA:Kasad Turun Tangan! Riwayat Jembatan Gantung 'Maut' di Tanjung Sakti Pumi Berakhir Manis
Langkah awal katanya pihaknya akan segera mungkin melakukan perbaikannya jembatan tersebut.
"InsyaAllah dalam waktu lebih kurang satu bulan akan kita perbaikan," kata Bupati Ogan Ilir.
Selama dalam perbaikan lanjutnya, pihaknya akan menyiapkan armada seperti perahu ketek atau tongkong secara Gratis untuk aktivas penyeberangan masyarakat.
"Untuk sementara akan kita sediakan perahu ketek atau tongkang untuk lalu lintas masyarakat," paparnya.
BACA JUGA:Kabar Baik! Jembatan Patamuan Padang Pariaman Mulai Dibangun Tim Gabungan Polri
BACA JUGA:Jembatan Bailey Muara Dua Sudah Bisa Dilewati, Akses Warga Kini Kembali Pulih
"Mungkin untuk melewatkan anak-anak sekolah, aktivitas pertanian dan lain-lainnya agar tetap beraktivitas seperti biasa," pungkasnya.
Terpisah, Kepala Dinas PU PR Ogan Ilir, H Ruslan menyampaikan, bahwa pihaknya sudah diminta langsung oleh pak Bupati untuk perbaikan segera.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
