Hasil Sweeping Ditemukan Toko Penjual Oli Palsu di Palembang

Jumat 07-10-2022,14:18 WIB
Reporter : Bethanica
Editor : Bethanica

PALEMBANG,PALPRES.COM- Penggunaan oli sejatinya berfungsi untuk memberikan pelumasan terhadap setiap kompenen mesin demi menjaga performa mesin kendaraan agar tetap prima. Namun sayangnya, banyak ditemui beredarnya oli palsu di masyarakat yang dilakukan oleh oknum dengan cara menjual oli palsu dengan harga jual yang lebih murah.

Maraknya ditemukan beredarnya oli palsu ini membuat keresahan di masyarakat karena penggunaan oli palsu tentunya akan berdampak pada mesin dan dapat menyebabkan korosi pada mesin jika dilakukan secara terus menerus.

Berdasarkan keluhan dari masyarakat yang menjadi konsumen pengguna oli palsu di kota Palembang, dilakukan razia dan sweeping ke beberapa toko di area yang diduga memiliki potensi penjualan oli palsu. Razia yang berlangsung pada Rabu 5 Oktober 2022 di area Karya Jaya, Kertapati.

Hasil dari razia tersebut ditemukan bahwa Toko Sentosa Motor melakukan penjualan oli yang tidak sesuai standar ke konsumen. Hasil temuan tersebut diantaranya varian MPX1 1L sebanyak 15 botol, MPX1 0.8L sebanyak 313 botol, MPX2 0.8L sebanyak 226 botol dan AHM Gear Matic Oil sebanyak 77 botol.

BACA JUGA:Pelaku Curanmor Tertangkap, Polisi Amankan Motor Honda Beat dan Kunci T

Barang bukti oli tersebut langsung diserahkan ke pihak yang berwajib untuk selanjutnya akan di lakukan proses penyelidikan lebih lanjut.

Razia dan sweeping ke toko ini dikarenakan adanya laporan dari masyarakat yang menjadi konsumen oli palsu. Temuan barang bukti ini akan diakukan tindak lebih lanjut untuk diselidiki dan mencari oknum yang membuat dan mengedarkan oli palsu.

Bahrul Ilmi Yakub selaku Kuasa Hukum dari pihak yang dirugikan atas adanya oli palsu MPX di Toko Sentosa Motor meminta untuk membuat laporan ke pihak yang berwajib atas oli-oli yang diduga palsu yang ditemukan di area Karya Jaya, Kertapati tersebut.

”Banyak masyarakat yang tergiur atas oli-oli di Toko Sentosa Motor dengan harga yang lebih murah dari biasanya. Namun setelah melakukan penggantian oli, langsung terdapat perbedaan dari performa yang dihasilkan. Dengan adanya laporan-laporan tersebut, pihak-pihak yang merasa dirugikan akhirnya menghubungi saya untuk melaporkan ini ke pihak berwajib untuk ditindaklanjuti” pungkasnya.

BACA JUGA:Polisi Ringkus Pelaku Pencurian dan Kekerasan, Satu Unit Honda Vario Jadi Barang Bukti

Barang bukti oli tersebut langsung diserahkan ke pihak yang berwajib untuk selanjutnya akan di lakukan proses penyelidikan lebih lanjut.

Razia dan sweeping ke toko ini dikarenakan adanya laporan dari masyarakat yang menjadi konsumen oli palsu. Temuan barang bukti ini akan diakukan tindak lebih lanjut untuk diselidiki dan mencari oknum yang membuat dan mengedarkan oli palsu.*

Kategori :