Kata Rudiyanto, ke-30 orang ini terpilih menjadi anggota Panwascam yang akan menjalankan tugas di masing-masing kecamatan, merupakan hasil dari seleksi yang sebelumnya telah dilakukan.
"Saya ucapkan selamat kepada Bapak Ibu yang telah terpilih menjadi anggota Panwascam di 10 kecamatan yang ada di Kabupaten Empat Lawang ini. Harapan saya kepada Panwascam yang ada untuk bisa menjaga kepercayaan yang telah diberikan," pesannya.
Karena tambah Rudiyanto, ketika Komisioner Bawaslu Kabupaten Empat Lawang sudah memilih dan menentukan, anggota Panwascam ini dianggap cukup syarat dan bisa dipercaya.
BACA JUGA:276 Orang Daftar Panwascam di Bawaslu OI, Selanjutnya Ikut Seleksi Tertulis
"Menjadi penyelenggara pemilu itu berat namun saya yakin (yang dilantik hari ini) dapat menjalankannya dengan baik," ungkapnya.
Sementara itu, Sekda Empat Lawang, Fauzan Khoiri Denin mengucapkan selamat kepada 30 orang angota Panwascam dari 10 kecamatan yang ada di kabupaten empat Lawang, atas dilantik dan diambil sumpahnya pada saat ini.
BACA JUGA:Giliran Saksi dari Panwascam Dihadirkan dalam Sidang Dugaan Korupsi Dana Hibah Bawaslu Muratara
"Pesan saya laksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan sumpah yang diucapkan dalam pakta integritas pada pengambilan sumpah yang dilakukan,” ucapnya.
Sekda mengaku yakin dan percaya bahwa masyarakat tentunya menginginkan paska Pemilu yang sesuai dengan cita-cita bangsa.
Yakni, Pemilu yang jujur adil terbuka serta transparan yang akan menghasilkan para pemimpin yang terbaik di tingkatannya masing-masing.