AKHIRNYA, SP2D Bansos PKH Turun, Uang Tunai Cair di KKS dan Kantor Pos

Selasa 10-10-2023,02:35 WIB
Reporter : Bethanica
Editor : Bethanica

Sehingga jumlah nominal bantuan yang diterima oleh KPM juga berbeda. 

BACA JUGA:Cek Saldo ATM, Dana Bansos BPNT Rp400.000 Sudah Masuk Rekening KPM

Bagi KPM yang Namanya masuk dalam data bayar termin 10 ini sudah bisa melakukan pengecekkan di kartu KKS nya di mesin atm terdekat. 

Sementara untuk bantuan PKH tahap 4 untuk alokasi bulan September-Oktober masih terus ditunggu pencairannya. 

Lalu bagaimana mengetahui jika bantuan sosial akan segera cair masuk rekening KPM. 

Tanda-tanda pencairan bantuan semakin dekat apabila di SIKS-NG sudah muncul tertera proses cek rekening.

Pada proses ini  memerlukan waktu satu minggu untuk mengetahui hasilnya, yaitu berhasil cek rekening atau gagal cek rekneing. 

Setelah berhasil Cek Rekening, selanjutnya baru muncul  keterangan SPM atau Surat Perintah Membayar.

BACA JUGA:SELAMAT! Bansos BPNT Tahap 5 Sudah Cair Rp400.000 di KKS, Cek Wilayahmu

Selang beberapa hari barulah terbit SP2D atau data bayar berisi nama-nama KPM yang sudah ditetapkan sebagai penerima bantuan sosial

Setelah diterbitkannya SP2D barulah proses transfer saldo bantuan ke rekening KPM berlangsung.

Perlu diingat, jika proses penyaluran bantuan ini dilakukan secara bertahap jadi bantuan tidak serentak masuk bersamaan ke rekening para KPM.

Jika dana bansos sudah masuk, di SIKS-NG akan ada keterangan sudah top up atau sudah salur. 

Informasi seputar bantuan sosial lainnya, pada tahun 2023, Kementerian Sosial kembali menyalurkan Bansos tunai YAPI kepada 133.600 kuota penerimanya. 

BACA JUGA:Mau Bansos Rp25 Juta per KK? Cek Cara Dapatnya Disini, Ada Kuota 1.200 Penerima

Bansos tunai YAPI ini disalurkan sepanjang tahun 2023 yaitu sebesar Rp200.000 per bulan atau Rp2.400.000 per tahun.

Kategori :