Makanan khas ini kemudian dipanggang dengan pemanggang khusus.
Makanan ini hampir mirip dengan kue pukis dengan cita rasa cukup renyah dan manis.
Biasanya makanan khas Dayak ini dinikmati dengan Kopi Hitam
3. Kue Lepet
BACA JUGA:Bikin Perut Langsung Lapar! Inilah 7 Makanan Khas Palembang Terenak Selain Pempek, Cobain Yuk
Makanan khas Dayak selanjutnya ada Kue Lepet yang memiliki arti lioat dalam bahasa Dayak.
Sesuai dengan namanya makanan tradisional ini dimasak dengan cara dikukus dan dilumuri minyak.
Kue Lepet terdiri dari beras, gula merah, kelapa parut, dan kemudian dikukus dengan matang.
Biasanya makanan ini banyak ditemukan pada acra besar seperti pernikahan dan acara Dayak lainya.
4. Bangamat/Paing
Buat kamu yang mencicipi makanan khas unik, Bangamat atau Paing bisa menjadi pilihan.
Makanan terkenal ini terbuat dari kelelawar, tak perlu khawatir biasanya kelelawar yang di kelola ini menggunakan kelelawar pemakan buah-buahan.
Untuk bumbu yang digunakan pun , suku-suku memiliki preferensi yang berbeda. Seperti suku Dayak Ngaju lebih suka masakan Bangamat dengan kaya bumbu.
Sedangkan suku Dayak Maang lebih suka yang simpel yaitu hanya menggunakan daun pikauk dan serai.