5 Provinsi Penghasil Kunyit Paling Banyak di Indonesia, yuk Simak Ulasannya

Minggu 19-11-2023,06:54 WIB
Reporter : Fran Kurniawan
Editor : Fran Kurniawan

LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Pada konten berikut ini kita akan membahas 5 provinsi penghasil kunyit paling banyak di Indonesia, yuk simak liputannya

Kunyit atau yang sering disebut kunir merupakan rempah yang telah lama menjadi bagian tak terpisahkan dari kuliner Indonesia dan pengobatan tradisional. 

Di samping rasa dan aroma yang khas, kunyit memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang luar biasa. 

Kunyit juga menyokong sistem kekebalan tubuh, menurunkan berat badan, mengurangi risiko kanker, serta meningkatkan kesehatan jantung.

BACA JUGA:6 Manfaat Jamur Kuping Bagi Kesehatan, Nomor 4 Dapat Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Tidak hanya itu, Indonesia adalah salah satu produsen kunyit terbesar di dunia, dan beberapa provinsi unggul dalam produksinya.

5. Sumatera Utara

Provinsi Sumatera Utara pada tahun 2022 berhasil menghasilkan sebanyak 7.952.238 kilogram kunyit. 

Sehingga mengalami penurunan jika dibandingkan dengan data tahun 2021 yang produksinya mencapai 14.114.104 kilogram kunyit.

BACA JUGA:Seberapa Pentingkah Circle Pertemanan? Ada Plus dan Minusnya, Cek Penjelasannya  

Kabupaten Simalungun menjadi wilayah yang paling dominan dalam produksi kunyit di Provinsi Sumatera Utara.

Kabupaten Simalungun mampu menghasilkan sebanyak 1.546.920 kilogram kunyit.

Selain Simalungun, terdapat beberapa daerah lain di Sumatera Utara yang juga berperan penting dalam produksi kunyit.

Daerah-daerah tersebut seperti Kabupaten Toba, Kabupaten Tapanuli Utara, Kabupaten Tapanuli Selatan, dan Kabupaten Dairi.

BACA JUGA:5 Tips Merawat Organ Hati dalam Tubuh, Salah Satunya Lupakan Orang yang Kamu Benci

Kategori :