JAKARTA, PALPRES.COM - Penyaluran bansos pemerintah, dalam hal ini Kemensos RI, terutama yang disalurkan melalui lembaga bayar Pos telah menemui titik terang.
DImana untuk bansos PKH,dan BPNT Tahap 4 segera dicairkan.
Pencairan bansos tersebut menyasar 81 kabupaten atau kota yang akses perbankan sulit dijangkau.
Sehingga mau tidak mau mengunakan lembaga bayar Pos secara manual, dengan format BLT (Bantuan Langsung Tunai).
BACA JUGA:3 Bansos Reguler dan 1 Bansos Tambahan Cair Mulai Hari Ini, Cek Nama Penerima Disini!
Sebelumnya, seminggu lalu SP2D (Surat perintah Penyaluran Dana) juga sudah dikeluarkan oleh Pos ke beberapa daerah yang ada diseluruh Indonesia.
Keluarnya SP2D ini disertai BNBA (By Name By Address) penerima bansos.
Jarak antara SP2D keluar dengan status berubah menjadi “sudah tersalurkan” membutuhkan waktu seminggu.
Sehingga mulai besok beberapa Kantor Pos akan mencairkan bansos yang ada.
Terutama bansos reguler tahap 4.
Seperti Program Keluarga Harapan (PKH), dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Kemudian disusul dengan BLT El Nino alokasi November - Desember.