Apabila yang berbau tidak sedap adalah freezer, wadah bubuk arang aktif ini juga bisa diletakkan di sana.
BACA JUGA:AWAS! Jangan Pernah Simpan 8 Jenis Buah Ini di Dalam Kulkas, Ini Akibatnya
4. Kocok seminggu sekali
Untuk memastikan bubuk arang aktif bekerja baik, kamu perlu mengocok wadah seminggu sekali selain menaruhnya di posisi tepat.
Takaran bubuk arang aktif yang digunakan dapat bertahan selama sebulan sebelum harus menggantinya.
Namun, bubuk arang aktif bisa bertahan lebih lama jika kulkas tidak terlalu bau sehingga bubuk harus bekerja terlalu keras menyerap aroma tidak sedap.
Meski bisa membantu menghilangkan bau dalam kulkas, bubuk arang aktif bukan pahlawan super.
Kamu tetap harus meminimalkan bau dengan menyimpan makanan dengan cara tepat.
Berikut beberapa cara mudah menghilangkan bau tidak sedap di kulkas
Bahan Alami untuk Hilangkan Bau di Kulkas:
1. Soda kue
Soda kue atau baking soda memiliki sifat penghilang bau.
Ambil semangkuk penuh soda kue, letakkan di dalam kulkas dan tutup pintunya.
Kemudian, biarkan selama beberapa jam.