Buka Sosialisasi e-Sprin, Karo SDM Polda Sumsel Katakan Ini

Jumat 08-03-2024,16:40 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Sulis Utomo

PALPRES.COM - Polda Sumsel menggelar Sosialisasi Aplikasi e-Sprin di auditorium lantai VII Gedung Utama Presisi Mapolda Sumsel, Kamis 7 Maret 2024.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Karo SDM Polda Sumsel, Kombes Pol Sudrajad Hariwibowo SIK M Si, dan diikuti para Kasubbag renmin Para Kabag SDM.

Kemudian juga Kaurmintu, Kasium, Jajaran Polda Sumsel dan Para Operator e-Sprin Satker dan Satwil Jajaran Polda Sumsel.

Hal tersebut dibenarkan langsung oleh Karo SDM Polda Sumsel, Kombes Pol Sudrajad Hariwibowo SIK M Si.

BACA JUGA:Cimahi Makin Keren! Underpass Pertama Rp106 Miliar Diresmikan Mantan Gubernur Jawa Barat

BACA JUGA:Dit Pam Obvit Polda Sumsel Gelar Apel Ops Pekat 1 Musi 2024, Ini Tujuannya

"Benar adanya kegiatan tersebut yang Alhamdulillah terselenggara dengan baik dan lancar," ujarnya, Jumat 8 Maret 2024.

Ia menjelaskan, bahwa e-Sprin merupakan salah satu aplikasi berbasis web yang digunakan untuk menganalisis kinerja.

"Hal itu akan menjadi pedoman kerja bagi Personel Polri dan ASN di lingkungan kita," kata Karo SDM Polda Sumsel.

Untuk menunjang pelaksanaan tugas dalam menghindari duplikasi anggaran, hingga melakukan memonitoring kinerja anggota.

BACA JUGA:Mampu Bertahan 2 Hari, Baterai Samsung A54 5G Paling Garang

BACA JUGA:Ini 7 Tips Hemat Buka Puasa Bareng Teman, Silaturahmi Terjaga, Dompet Pun Aman

"Hal ini kita lakukan untuk meningkatkan kedisiplinan anggota dan pemberian Reward and Punishment Anggota," jelas Karo SDM Polda Sumsel.

Untuk itu, dia berharap untuk peserta dapat yang telah mengikuti kegiatan tersebut dengan seksama, dapat diaplikasikan pada pelaksanaan tugas.

Pada kegiatan tersebut penyampaian materi SOP e-Sprin Polda Sumsel oleh Kasetum Polda Sumsel AKBP Anna Susila SE.

Kategori :