PALEMBANG, PALPRES.COM - Pohon Gaharu adalah pohon yang memiliki banyak manfaat.
Mulai dari keperluan bahan baku makanan, kosmetik hingga kimia.
Di Sumatera Selatan, pohon Gaharu sudah ada sejak jaman Kerajaan Sriwijaya dan menjadi salah satu pohon termahal di dunia karena memiliki banyak manfaat.
Karena itulah, Pohon Gaharu menjadi salah satu komoditi unggulan di Sumatera Selatan.
Dan Pj Gubernur Sumatera Selatan berkesempatan menandatangani prasasti tanda dilaunchingnya Pelestarian Pohon Gaharu sebagai icon dan pengembangan menjadi komoditi unggulan baru di Sumsel.
Launching dan penandatanganan prasasti ini berlangsung di PT. Gotama Arifsyah Estate, jalan Palembang Betung Km. 35 Desa Langkan Banyuasin pada Jumat 3 Mei 2024.
Kegiatan pelestarian ini diinisiasi oleh PT. Gotama Arifsyah Estate dengan tujuan untuk melestarikan pohon gaharu.
Yang mana pohon gaharu akan menjadi menjadi komoditi unggulan baru di Sumatera Selatan yang bernilai ekonomi tinggi yang nantinya juga akan berdampak baik bagi masyarakat.
BACA JUGA:Minum Air Putih 8 Gelas Setiap Hari Apakah Wajib? Simak Penjelasannya
Hal tersebut dijelaskan oleh Komisaris PT. Gotama, Hasanudin Galingging dalam sambutannya.
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni menyampaikan apresiasinya kepada PT. Gotama karena telah melaksanakan kegiatan kolaboratif antar pemerintah, dunia usaha dan masyarakat dalam rangka melestarikan dan mengembangkan pohon gaharu agar menjadi komoditi unggulan baru di Sumatera Selatan.
“Pohon gaharu ini nyata ada di depan kita, pohon ini harus kita jaga dan lestarikan agar nantinya menjadi icon baru Sumsel.