Suzuki Swift 2024, Generasi Terbaru Hadir Dengan Harga Rp105 Jutaan, Kamu Sudah Pesan?

Selasa 07-05-2024,07:57 WIB
Reporter : Try Dina
Editor : Sulis Utomo

PALPRES.COM - Beberapa mobil pabrikan luar negeri terus berdatangan ke tanah air.

Baru-baru ini yang akan masuk lagi adalah Suzuki Swift terbaru, dengan harga bandrol Rp105 jutaan.

Dikethaui bahwa Suzuki India bersiap meluncurkan Suzuki Swift generasi terbaru di pasar India pada 9 Mei 2024. 

Menjelang peluncurannya, perusahaan telah resmi membuka pemesanan untuk mobil hatchback terbarunya ini. 

Bagi kamu yang tertarik, dapat memesan Swift baru secara online, atau dengan mengunjungi diler Maruti Suzuki terdekat. 

BACA JUGA:Motor Yamaha FreeGo 125 Connected Sangat Irit BBM, Dengan Harga Hanya Rp26 Jutaan

BACA JUGA:Lenovo IdeaPad Gaming 3 Sangat Cocok Buat Main Game Duel Tambah Asyik!

Biaya pemesanan ditetapkan sebesar 11.000 rupee atau sekitar Rp2,1 juta, dan pengiriman diprediksi dimulai dari Juni 2024. 

Swift generasi keempat ini merupakan versi yang diperbarui secara signifikan dari platform generasi ketiga dengan desain baru, mesin baru, dan tata letak interior yang diperbarui dengan fitur-fitur baru. 

Jika kita tarik kebelakang, di Indonesia sendiri Suzuki Swift adalah mobil hatchback yang banyak digemari.

Suzuki terakhir kali meluncurkan Suzuki Swift generasi ketiga, tepatnya pada tahun 2017.

Padahal, di beberapa negara, Suzuki sudah merilis generasi keempat Swift yang lebih modern dan canggih. 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Mobil Baru Harga Rp100 Jutaan Tahun 2024, Cocok Untuk Mobil Keluarga

BACA JUGA:Ada yang Cuma Rp3000an, Ini 5 Game Terpopuler yang Ada di Play Store, Pas Banget Buat Segala Usia

Lalu bagaimana dengan spesifikasi dari Suzuki Swift 2024 ini? Berikut ulasan singkatnya!

Kategori :