Ole Romeny Beri Sinyal Jadi Perkuat Timnas Indonesia, Ia Pamer Ini ke Netizen

Minggu 09-06-2024,13:04 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Pemain setinggi 185 cm ini berposisi sebagai penyerang yang bisa bermain di lini tengah maupun menjadi ujung tombak di depan. 

Pada musim 2023/2024, Ole Romeny membela klub Eredivisie Belanda, FC Utrecht.

Melansir Transfermarkt, Ole Romeny memulai karier sepak bolanya dengan menimba ilmu di DVOL Lent pada 2005-2011. 

Kemudian, Romeny melanjutkan karier di klub mudanya dengan bergabung ke klub kota kelahirannya, NEC Nijmegen pada 2011-2018.

Pada musim 2018/2019, ia berhasil masuk skuad senior NEC Nijmegen. 

Berselang dua musim, dia sempat dipinjamkan ke klub Willem II selama semusim.

Tak lama setelah kembali ke NEC Nijmegen, Ole Romeny resmi berpindah ke FC Emmen. 

Bersama FC Emmen, dia hampir tidak pernah absen sebagai ujung tombak utama klub. 

Dia mengemas total 14 gol dari 51 penampilannya bersama FC Emmen.

Skill-nya yang mulai terasah dengan baik membuat klub Eredivisie, FC Utrecht tertarik untuk meminangnya.

Ole Romeny resmi berseragam FC Utrecht pada Juli 2023 dengan menggunakan nomor punggung 77. 

Meski belum jadi opsi utama dalam skuad Utrecht musim 2023/2024, Romeny telah tampil 15 kali dengan mengemas 1 gol.

Berdasarkan statistik Transfermarkt, Ole Romeny telah bermain sebanyak 177 kali dengan mengemas 39 gol dan 15 assist sepanjang karier sepak bola profesionalnya.

Ole Romeny juga pernah membela timnas Belanda pada level usia sejak 2014 hingga 2019. 

Dia dipanggil untuk memperkuat timnas Belanda U-15, U-18, U-19, dan U-20. 

Secara statistik, Romeny telah tampil sebanyak 10 kali dengan mengemas 1 gol bersama timnas Belanda kelompok umur.

Kategori :