Sering Minum Kopi di Malam Hari? Ini Bahaya Tersembunyi Bagi Kesehatan

Selasa 25-06-2024,06:11 WIB
Reporter : Mujianto
Editor : Mujianto

PALPRES.COM - Banyak orang menjadikan kopi sebagai sahabat setia yang bisa menemani sepanjang hari.

Aromanya yang menggoda dan efek kafeinnya yang bisa meningkatkan fokus dan energi menjadikannya minuman favorit.

Tak jarang, sebagian besar masyarakat mengkonsumsinya hingga malam hari.

Tapi tahukah kamu bahwa kebiasaan minum kopi di malam hari ternyata menyimpan bahaya tersembunyi bagi kesehatan?

BACA JUGA:Hasil Akhir Klasemen Grup B Euro 2024: Italia Lolos Dramatis, Temani Spanyol di Babak Knock Out

BACA JUGA:Inilah Sekolah Internasional Termewah di Korea Selatan, Biaya SPP Tahunannya Capai Rp460 Juta

Ya, salah satu bahaya utama minum kopi di malam hari yaitu gangguan tidur.

Kafein, senyawa stimulan dalam kopi bisa menghambat pelepasan melatonin, hormon yang mengatur siklus tidur bangun tubuh.

Sehingga hal ini menyebabkan kusulitan tertidur, tidur tidak nyenyak, serta mudah terbangun di malam hari.

Pada gilirannya, kurang tidur bisa membawa berbagai konsekuensi negatif bagi kesehatan fisik dan mental, seperti kelelahan, penurunan daya ingat, kelemahan otor, peningkatan stres dan depresi.

BACA JUGA:Polda Sumsel Ikuti Launching Perizinan Penyelenggaraan Event oleh Presiden Jokowi dan Kapolri Secara Virtual

BACA JUGA:Alhamdulillah, Bantuan Air Bersih Rumah Zakat Sampai ke Gaza Palestina

Bahaya lain akibat mengkonsumsi kopi di malam hari yakni peningkatan asam lambung.

Sebab, kafein bisa merangsang produksi asam lambung yang berakibat pada heartburn, maag dan GERD.

Untuk mereka yang telah mempunyai masalah pencernaan, seperti maag atau GERD, minum kopi di malam hari juga bisa memperburuk kondisinya.

Kategori :