Pempek Sentosa Plaju ini sama halnya dengan di Kampung Pempek 26 Ilir Kota Palembang.
Di Jalan Sentosa, Plaju ini kamu bisa membeli pempek, namun harganga cukup beragam dari Rp 1.000-2.000.
Di lokasi ini, semua jenis pempek seperti pempek lenjer, telur, adaan, kapal selam (telur besar), kulit, keriting (kerupuk), lenggang, panggang, otak - otak, tekwan dan model dijual.
Jika tertarik datang ke Jalan Sentosa Plaju kamu bisa datang setiap hari karena di sini pedagang pempek sudah buka dari pukul 07.00-21.00 WIB.