PALPRES.COM - PSSI melalui Komite dan Departemen Wasit Kembali menggelar Refereeing Workshop for Media.
Workshop ini digelar di kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta pada Jumat 6 September 2024.
Dalam acara tersebut hadir Wakil Ketua Komite Wasit, Yoshiwi Ogawa dan Kepala Departemen Wasit, Pratap Singh yang sekaligus memberikan materi workshop tersebut.
Materi Refereeing workshop yakni pembahasan soal VAR Match Statistics pekan pertama hingga ketiga BRI Liga 1 2024/25, Refereeing VAR Performance Areas of Concerns, VAR Challenges Limitations, Preparations for future dan lain-lainnya.
BACA JUGA:Berikut Rekomendasi 8 Jenis Tanaman Hias Alocasia Paling Populer yang Bisa Anda Rawat di Rumah
"Kembali saya tekankan dan tujuan kami menggelar acara ini bahwa peran media sangat penting, karena mereka mengamati, menulis artikel pertandingan serta memberikan informasi ke publik.
Jika mereka memiliki pemahaman yang baik mengenai wasit atau laws of the game tentu menjadi hal yang positif untuk semua," kata Yoshiwi Ogawa.
"Ini momen ketiga saya memberikan workshop terkait wasit kepada rekan-rekan media.
Tentu kami sangat senang, apalagi rekan-rekan media antusias dan sangat semangat.
BACA JUGA:Resep Pindang Patin Lemon Ala Chef Devina, Kuahnya Segar dan Nikmat, Ini Tips Agar Tidak Bau Amis!
Kami berencana akan membuat workshop ini enam pekan sekali kepada mereka (media)," tambahnya.
Sementara itu, salah satu perwakilan media sekaligus ketua PSSI Pers, Taufiq Ardyansyah mengaku senang dengan program Refereeing Workshop for Media dari PSSI.
Ia menyebut workshop ini menjadi pengalaman dan sharing ilmu yang baik kepada dirinya maupun rekan-rekan media.