MALAYSIA, PALPRES.COM – Menhan Prabowo Temui Raja Malaysia Yang Di-Pertuan Agong, Sultan Ibrahim, di Malaysia, Sabtu 7 September 2024.
Kunjungan kerja Menteri Pertahanan Indonesia yang juga adalah Presiden Indoensia terpilih, Prabowo Subianto, setelah melakukan kegiatan yang sama ke sejumlah negara ASEAN.
Mulai dari Brunei Darussalam, Laos, Kamboja dan Thailand.
Dalam pertemuan di Istana Negara Kuala Lumpur, Menhan Prabowo melakukan pertemuan dengan Raja Malaysia untuk membahas berbagai isu.
BACA JUGA:Siap Kerja, 20 Penyandang Disabilitas Ikut Program Magang di XL Axiata
BACA JUGA:Wajib Punya 6 Sikap Sederhana Ini, Dijamin Kesuksesan Bakal Menantimu!
Diantaranya terkait penguatan kerja sama pertahanan.
Termasuk sejunlah isu lainnya dalam kaitan hubungan antara Indonesia dan Malaysia.
Kepada Raja Malaysia, YM Sultan Ibrahim, Menhan Prabowo Subianto kembali menekankan bahwa Indonesia dan Malaysia merupakan negara bersahabat yang memiliki hubungan erat.
Menhan Prabowo juga mengatakan, bahwa hubungan yang terjalin antara dua negara serumpun tersebut sangat spesial.
BACA JUGA:Murah Banget! Inilah Motor Bebek Baru 2025, Powernya Super Gahar?
BACA JUGA:PERHATIAN! Anggaran Naik, 5 Bansos Ini Resmi Diperpanjang Pada 2025
Oleh karenanya, dia berkomitmen untuk terus menggali potensi kerjasama antara Indonesia dan Malaysia.
Khususnya di bidang pertahanan.
Selain itu, Menhan Prabowo berharap dalam pertemuan kali ini ada diskusi yang konstruktif terkait hubungan dua negara bersahabat.