Jadi Tuan Rumah Pornas XVII Korpri 2025, Sekda Edward Candra Tegaskan 2 Target ini Harus Diraih Sumsel

Minggu 07-09-2025,08:14 WIB
Reporter : Iqbal DJ
Editor : Kgs Yahya

“Untuk itu kita harus memastikan kesiapan dari segala sisi,” tegasnya.

BACA JUGA:Sekda Sumsel Edward Candra Diajak KPK Rapat, Bidik Oknum yang Doyan Salah Gunakan Wewenang, Ayo Siapa?

BACA JUGA:Sekda Sumsel Edward Candra Dorong Optimalisasi Aplikasi XSTAR untuk Pantau BBM Subsidi, ini Tujuannya!

Edward menekankan bahwa bulan September menjadi momen penting dalam menyelesaikan persiapan. 

Ia meminta agar pengerjaan venue, khususnya di Jakabaring Sport City, segera dituntaskan dengan mengutamakan kerapian dan keindahan. 

“Kita harus sudah merampungkan persiapan venue, terutama kerapiannya, beautiful venue, terutama yang ada di Jakabaring,” tambahnya.

Selain venue sambung Edward, persiapan atlet juga mendapat perhatian khusus. 

BACA JUGA:Ini Sebabnya Kenapa Sekda Sumsel Tertarik Kolaborasi dengan Pertamina Sukseskan Program 100.000 Sultan Muda

BACA JUGA:Siap-Siap Pelantikan Ketua TP PKK dan Dekranasda Kabupaten-Kota, Sekda Sumsel Panggil OPD Terkait

Dia meminta manajer cabor untuk berkoordinasi dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumsel agar pembinaan atlet berjalan maksimal. 

“Semua cabor telah ditetapkan, tentu kita ingin nanti dibicarakan dengan masing-masing manajer cabor dan Dispora untuk mempersiapkan atlet-atlet kita,” tukasnya.

Sementara itu, Kepala Dispora Sumsel, Rudi Irawan melaporkan perkembangan positif terkait persiapan. 

Ia menyebut bahwa setelah rapat panitia besar beberapa waktu lalu, masing-masing bidang telah melaksanakan rapat koordinasi dan menunjukkan progres yang menggembirakan.

BACA JUGA:Mantapkan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2026, Sekda Sumsel Edward Candra Buka Forum Konsultasi Publik

“Kami laporkan kepada Bapak Sekda, bahwa hasil rapat-rapat bidang menunjukkan perkembangan positif dan menjanjikan kesuksesan Sumsel sebagai tuan rumah Pornas Korpri,” ujar Rudi.

Lebih lanjut, Rudi juga menyampaikan bahwa pada 8 September mendatang akan dilaksanakan Chef de Mission (CDM) Meeting kedua di Jakarta. 

Kategori :