Honda

Ditinggal Tidur, Keesokannya Motor Syahrial di Gondol Maling

Ditinggal Tidur, Keesokannya Motor Syahrial di Gondol Maling

PALPRES.COM - Hanya terkunci stang dan terpakir di teras rumah, membuat motor seorang mahasiswa di Palembang raib, akibatnya Sahrial Kurniawan (20) melaporkan kejadian ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Palembang.

Menurut warga Jalan Kapten Cekseh, Rusun blok 20 lantai 1 no 07, Kelurahan 24 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil Palembang kejadian itu terjadi saat ia meninggalkan motornya Honda BeAT nopol BG 2391 ABC di teras rumah di Jalan Dwikora, Kecamatan Ilir Barat (IB) I Palembang, Ahad (26/6) sekitar pukul 22.00 WIB.

BACA JUGA:Gelar Razia, Polisi Bubarkan Pengunjung Holywings

"Saat itu motor hanya saya kunci stang dan pintu pagar dalam keadaan terkunci stang, kemudian saya masuk rumah dan tertidur," ujarnya kepada wartawan, Senin (27/6).

Kemudian besoknya (hari ini,red) sekitar pukul 04.00 WIB didapatkan motor tidak ada lagi. "Saya shock motor tidak ada lagi sudah dicari di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP) tidak ada sehingga saya membuat laporan di SPKT Polrestsbes Palembang, " katanya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, Kompol Tri Wahyudi membenarkan adanya laporan korban terkait dengan tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

"Anggota kita bersama piket SPKT dan Unit Identifikasi sudah melakukan olah TKP, selanjutnya laporan korban akan ditindaklanjuti oleh Unit Reskrim kita, " tukasnya. KUR

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: