RDPS
Honda

Penyanyi Lagu 'Sikok Bagi Duo' Minta Maaf

 Penyanyi Lagu 'Sikok Bagi Duo' Minta Maaf

LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM - Melli Dedi, penyanyi lagu “Sikok Bagi Duo” yang viral media sosial, meminta maaf kepada pihak-pihak terkait yang merasa kurang nyaman terhadap lirik dalam lagu itu. Dia berjanji akan mengganti lirik lagu tersebut.

"Saya minta maaf dan saya tidak ulangi lagi dengan itu, mungkin saya happy, hebohnya dengan cara yang lain, kalau untuk heboh remix tetap, saya tidak bisa, tapi pemilihan kata-katanya saya ganti dan saya tidak lagi pakai itu,” ujarnya saat ditemui wartawan di kantor BNN Kota Lubuklinggau, Kamis (07/07/2022).

Selanjutnya secara pribadi, Melli Dedi meminta maaf yang sedalam-dalamnya.

Menurutnya, dia dengan kooperatif datang ke BNN Kota Lubuklinggau untuk mengklarifikasi dan melakukan tes urine. 

BACA JUGA:Keren, Ini Rencana Pemkab Muba untuk Korban Penyalahgunaan Narkoba

“Sekarang saya di BNN, saya bersihkan nama saya, saya tidak macam-macam, Alhamdulillah, saya tidak ada apa-apa, saya bersih, negatif,” ungkapnya

Terkait dengan lirik lagu “Sikok Bagi Duo”, Meli mengaku tidak tahu artinya. 

“Kalau lirik lagu itu kan saya sudah ngomong kemarin dapatnya dari biduan-biduan orgen, ayuk hanya nyambung-nyambung saja, ayuk tidak tahu artinya,” jelasnya lagi.

Dia sendiri mengartikan “Sikok Bagi Duo”, yakni makan dibagi-bagi dengan teman-temannya. 

BACA JUGA:GANN Sumsel Terima Penghargaan BNN RI

“Kalau artinya dari Ayuk Sikok Duo Tigo, petai bagi duo, roti bagi duo, sate sebungkus bagi duo, untuk anggota Ayuk,” timpalnya seraya mengatakan, dia cuma MC, tak tahu artinya yang sebenarnya

Meli menambahkan, disamping berprofesi sebagai MC, ia juga hobi nyanyi dan joget. 

“Jadi dibawak hepi dipanggung seperti itu, enjoy, “ ungkapnya.

Kalau MC, lanjutnya, harus menghidupkan suasana. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com