Honda

Wabup Ardani Hadiri Giat Lomba Seni dan Budaya di Tanjung Batu

 Wabup Ardani Hadiri Giat Lomba Seni dan Budaya di Tanjung Batu

Wakil Bupati Ogan Ilir Ardani saat menghadiri giat lomba seni dan budaya di Kelurahan Tanjung Batu.-Wijdan-palpres.com

INDRALAYA.PALPRES.COM - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI 2022, Pemerintah Kecamatan Tanjung Batu menggelar lomba seni dan budaya.

Kegiatan yang sempat vakum dikarenakan pandemi Covid-19 ini dipusatkan di Balai Kelurahan Tanjung Batu, dan dibuka secara langsung oleh Wakil Bupati Ogan Ilir, Ardani, Sanin (08/08/2022).

Untuk hari pertama, digelar lomba paduan suara mars PKK yang diikuti oleh seluruh PKK desa dan kelurahan di Kecamatan Tanjung Batu. 

Di hadapan para peserta, Ardani berharap, melalui kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara Aparatur Sipil Negara (ASN), guru, murid, dan masyarakat di Kecamatan Tanjung Batu. 

BACA JUGA:Wabup Ardani Hadiri Ijazah Kubro dan Khotaman Puasa Dalailul Khoirot

"Kemudian juga dapat memupuk tali persaudaraan, serta menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan masyarakat," ujar Wabup Ardani.

Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan, Romi Irawan menjelaskan, bahwa kegiatan ini terselenggara atas inisiatif dari para ASN serta kepala desa dan lurah yang ada di Kecamatan Tanjung Batu.

"Ada beberapa kegiatan yang kita gelar untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77, antara lain paduan suara, jalan santai, gerak jalan, sepeda santai, dan tarik tambang," tukasnya. 

Tanggulangi Stunting

BACA JUGA:Wabup Ardani Buka Pembayaran Perdana PP-P2 2022, Target Tercapai Diberikan Reward

Untuk menanggulangi stunting yang masih menjadi persoalan di Kabupaten Ogan Ilir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Ilir akan membuat dapur sehat di seluruh desa.

Menurut Wakil Bupati Ogan Ilir, H Ardani, SH bahwa angka stunting di Ogan Ilir masih berada di 29 persen, karena itu katanya pihaknya berwacana akan membuat dapur sehat diseluruh Desa di Bumi Caram Seguguk.

"Fungsi dari dapur sehat ini adalah untuk memantau ibu hamil, ibu menyusui, dan anak-anak yang masih berada di bawah umur dua tahun," ungkap Wabup Ardani, Minggu (31/07/2022).

Dikatakannya juga, bahwa anak-anak usia di bawah dua tahun masih rentan dengan stunting. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com