Honda

Jurnalis Ogan Ilir FC Rutin Asah Skill

Jurnalis Ogan Ilir FC Rutin Asah Skill

Jurnalis Ogan Ilir (JOI) Football Club (FC) rutin mengasah skill permainan.-Foto: M Wijdan/palpres.com-

INDRALAYA, PALPRES.COM - Jurnalis Ogan Ilir (JOI) Football Club (FC) rutin mengasah skill permainan.

Setiap akhir pekan, tim yang dinahkodai Ketua Persatuan Wartawan (PWI) Ogan Ilir Yasandi Yakuza terus memberikan semangat kepada pemain. Tujuannya untuk menjaga kekompakan baik di dalam lapangan maupun di luar lapangan.

"Mari kita belajar dari main sepak bola. Selain fisik dan taktik dil apangan, kita perlu jaga kekompakan agar bisa memainkan sepak bola yang enak ditonton. Kekompakan ini harus kita jaga, bukan di lapangan saja, melain juga di luar lapangan," ungkapnya.

Untuk saat ini katanya, JOI FC jangan memikirkan menang atau kalah dalam spring yang dilakukan.

BACA JUGA:Mantan Petinggi SFC Diciduk Polisi, Ini Kasusnya

"Yang penting kita rutin latihan dan latihan setiap minggunya, untuk mengasah kekompakan, jika perlu terus jaga kebukaran tiap pagi joging atau lari-lari kecil, ini bisa dilakukan setiap pagi," imbuhnya, Jumat (12/08/2022).

Seperti Jumat sore tadi, JOI FC melakukan sparring (latih tanding) dengan tim tenaga pengajar Pondok Pesantren Raudhatul Ulum Sakatiga yang dikomandoi langsung Ustaz Tol'at Wafa Ahmad Lc di Stadion Caram Seguguk KPT Tanjung Senai.

Pada laga persahabatan ini, JOI FC menelan kekalahan 4-0, di laga kedua melawan Tim Dinas Lingkungan Hidup Pemkab Ogan Ilir, lagi-lagi JOI FC dibrondong dua gol tanpa balas.

Seperti diketahui, wartawan yang bertugas di Kabupaten Ogan Ilir membentuk Tim Sepak Bola 'Jurnalis OI FC. Baru sehari terbentuk, Jurnalis OI FC langsung jajal dua klub dari OPD Pemkab Ogan Ilir.

BACA JUGA:Baru Terbentuk, Jurnalis OI FC Jajal 2 Klub OPD

Ketua PWI Ogan Ilir, Yasandi, mengatakan, tujuan dari pembentukan tim sepak bola ini untuk menjaring, sekaligus mencari serta menelurkan atlet Sepak Bola berbakat dari kalangan Jurnalis, khususnya di Kabupaten Ogan Ilir.

"Teman-teman wartawan yang ada di Kabupaten Ogan Ilir sangat antusias dan semangat menyambut pembentukan Club Sepak Bola Wartawan Ogan Ilir ini," ujar Yasandi.

Dikatakannya, pembentukan Tim Sepak Bola ini tak lepas dari banyaknya institusi di Kabupaten Ogan ilir yang selalu mengundang para Jurnalis di PWI untuk bertanding sepak bola, sehingga dirinya merasa terpanggil untuk ikut juga bertanggung jawab akan perkembangan serta kemajuan olahraga Sepak Bola, khususnya di Kabupaten Ogan ilir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: