Honda

Kodam II Sriwijaya Serahkan Kasus Pemukulan Anggota ke Polda Sumsel

Kodam II Sriwijaya Serahkan Kasus Pemukulan Anggota ke Polda Sumsel

REKAMAN CCTV Oknum polisi terekam CCTV melakukan pemukulan terhadap personel di Jalan Jenderal Sudirman Km 3,5 tepatnya di depan Taman Makam Pahlawan (TMP).-wawan palpres.com-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Kodam II Sriwijaya menyerahkan sepenuhnya kasus pemukulan terhadap personelnya kepada Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel).

Hal ini dikatakan, Kapendam II Sriwijaya, Letkol Kav Rohyat Happy Ariyanto S Sos MM. "Kita sepenuhnya menyerahkan kasus ini ke pihak kepolisian dalam hal ini Polda Sumsel," ujarnya, Rabu 14 September 2022.

BACA JUGA:Aksi Pemukulan Anggota Pomdam II Sriwijaya Viral, Oknum Polisi Diperiksa

Dirinya menjelaskan, bahwa kasus tersebut setelah kejadian telah di laporkan baik secara umum maupun ke Propam Polda Sumsel. 

"Oleh karena itu, kita menyerahkan kasus ini ke pihak berwajib, setelah anggota kita yang menjadi korban melaporkan kejadian itu ke Mapolda Sumsel, untuk ditindaklanjuti dengan dilakukan penindakan," katanya kepada wartawan.

Dirinya menjelaskan, bahwa kejadian ini berawal dari adanya kesalahpahaman antara personelnya dengan oknum tersebut, yang berujung terjadinya insiden pemukulan tersebut.

"Informasi yang kita dapatkan setelah membuat laporan, pelaku pemukulannya telah diamankan di Polda Sumsel dan sedang dilakukan proses hukum karena telah di laporkan ke Polda Sumsel kasusnya," ungkapnya.

Ia berharap kepada seluruh personel TNI jangan sampai terprovokasi dan tetap menjaga emosi. "Tetap jaga emosi, jangan sampai terprovokasi," tutupnya.

Sebelumnya, Video Viral memperlihatkan aksi pemukulan yang dilakukan oknum anggota Polri terhadap personel TNI yang sedang bertugas mengatur lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman Km 3,5 tepatnya di depan Taman Makam Pahlawan (TMP), Selasa 13 September 2022. 

BACA JUGA:Kapolda Sumsel Beri Sanksi Tegas Oknum Polisi Pukul Anggota PM

Diketahui bahwa, oknum Polri tersebut diduga bertugas di Biddokes Polda Sumsel berinisial Bripka Sl, ia diduga memukul petugas Pomdam II/Swj TNI.

Informasi yang dihimpun bahwa, personel Pomdam II/Swj yang menjadi korban pemukulan tersebut telah melapor ke SPKT Polda Sumsel, setelah kejadian.

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Selatan (Sumsel), Irjen Pol Drs Toni Harmanto MH bakal menindak tegas anggota kepolisian yang ada melanggar kode etik maupun melawan hukum.

"Sesuai dengan arahan Kapolda Sumsel, Irjen Pol Drs Toni Harmanto MH, kita akan melakukan penindakan terhadap anggota kita yang melakukan pelanggaran, baik itu kode etik maupun yang terlibat kasus hukum, " ujar Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Supriadi diruang kerjanya, Rabu 14 September 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com