Honda

Aksi Curanmor di Masjid Birrul Walidain Terekam CCTV

  Aksi Curanmor di Masjid Birrul Walidain Terekam CCTV

Pelaku Curanmor terekam CCTV melakukan pencurian motor milik jemaah di area masjid Birrul Walidain.-Kurniawan-palpres.com

PALEMBANG, PALPRES.COM - Seorang jemaah Masjid Birrul Walidain menjadi korban pencurian sepeda motor (curanmor), saat berada di Masjid Birrul Walidain di Jalan Irigasi, Kelurahan Alang-Alang Lebar, Kecamtan Sukarami Palembang. 

Jemaah bernama Alhadi (25), motornya hilang saat di halaman masjid tersebut pada 5 Oktober 2022 sekitar pukul 04.30 WIB.

Bahkan aksi pencurian tersebut terekam CCTV.

Pengurus Masjid Birrul Walidain, M Takyat (53) mengatakan bahwa pada saat kejadian motor korban tengah diparkirkan korban, yang sedang  mengerjakan Salat Subuh berjemaah. 

BACA JUGA: Sembunyi Dalam Hutan, DPO Curanmor Ditangkap Tim Landak

"Korban saat itu sedang salat berjamaah, tapi setelah itu motor korban hilang alias sudah tidak ada lagi didepan masjid.

Kemudian kami cek CCTV, ternyata motor sudah dicuri," ujarnya, Sabtu 7 Oktober 2022.

Dirinya menjelaskan, bahwa korban tidak menambahkan kunci pengaman di motor, sehingga pelaku diduga mudah menggunakan kunci leter T mengasak motor korban. 

"Padahal sudah kami ingatkan untuk menambahkan kunci pengaman," bebernya.

BACA JUGA:Asik 'Nongki' Pelaku Curanmor ini Malah Dapat Hadiah Dari Polisi

Dirinya menjelaskan, bahwa jumlah pelaku berjumlah dua orang tapi menggunakan helm, sehingga tidak terlihat wajah pelaku. 

"Kalau saya lihat di rekaman CCTV, satu pelaku bertugas memetik kendaraan korban, satu lagi melihat kondisi sekitar," tambahnya. 

Untuk kasus ini sendiri lanjut dia mengatakan, bahwa korban telah membuat laporan polisi di Polsek Sukarami Palembang. 

"Informasi terakhir saya dapatkan, bahwa korban sudah membuat laporan polisi di Polsek Sukarami Palembang, " tutupnya.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com