Honda

Sudah Mencetak 700 Gol Cristiano Ronaldo Lampaui Lionel Messi

Sudah Mencetak 700 Gol Cristiano Ronaldo Lampaui Lionel Messi

Cristiano Ronaldo mencetak golnya yang ke-700 saat Manchester United menang atas Everton 2-1 dalam lanjutan Liga Inggris, Senin 10 Oktober 2022 dini hari WIB.--

LIVERPOOL, PALPRES.COM – Bukan main girangnya striker Manchester United Cristiano Ronaldo, usai mencetak gol yang memenangkan Manchester United atas Everton dalam lanjutan Liga Inggris 2022-2023.

Manchester United mengalahkan Everton 2-1 dalam pertandingan yang digelar di Goodison Park, Inggris, Senin 10 Oktober 2022 dini hari WIB.

MU tertinggal lebih dulu saat pertandingan baru berjalan lima menit lewat  aksi Alex Iwobi (5’). 

Namun, Manchester United mampu membalaskannya lewat dua gol yang dicatatkan oleh Antony (15’) dan Cristiano Ronaldo (44’).

BACA JUGA:Sedih, Indonesia Gagal Lolos Piala Asia U-17 2023 Karena Kurang Sebiji Gol

Kemenangan ini terasa spesial bagi Ronaldo karena berhasil mencetak gol ke-700 di level klub. 

Usai pertandingan, Ronaldo mengatakan sangat senang dan menyanjung kerja keras timnya yang ingin kembali ke jalur kemenangan.

“Kemenangan yang hebat kawan! Langkah lain menuju ke arah yang benar!” kata Ronaldo, dikutip dari akun twitter pribadinya (@Cristiano), Senin 10 Oktober 2022.

Tak hanya Cristiano Ronaldo, rekan setimnya di klub, Bruno Fernandes, ikut senang dengan pencapaian CR7 -julukan Ronaldo. 

BACA JUGA:Alhamdulillah, Pelaku Perampokan di Jalinsum Berhasil Ditangkap

Bruno mengatakan, rekor ini merupakan buah dari kerja keras Cristiano Ronaldo selama ini.

“Kami melihatnya Kamis lalu (di Liga Eropa melawan Omonia), itu sulit baginya karena dia berusaha sangat keras. Kiper melakukan penyelamatan bagus, tiang menghentikannya,” ujar Bruno, dikutip dari laman resmi Manchester United, Senin 10 Oktober 2022.

“Tapi, hari ini dia mencetak gol dan kami menang. Jadi, itu (hal) yang paling penting menurut saya untuk Cristiano. Sangat penting bahwa tim menang dan jelas baginya sebagai striker, dia ingin mencetak gol. Kami sangat, sangat senang untuk itu,” tandasnya.

Gol tersebut adalah gol pertama Ronaldo di Premier League musim ini sekaligus jadi catatan istimewa bagi Ronaldo pribadi. 

Dia telah mencapai torehan total 700 gol di level klub sepanjang kariernya.

Sebanyak 700 gol di level klub tersebut sekaligus jadi bukti betapa tajamnya Ronaldo dalam urusan menjebol gawang lawan. 

Ia sementara ini mengungguli Lionel Messi dari segi gol di level klub.

Gol ini membuat Ronaldo unggul sembilan gol atas Lionel Messi sementara ini. 

Messi yang sudah mencetak lima gol di musim ini bersama Paris Saint-Germain atau tiga gol lebih banyak dari Ronaldo, baru mencatatkan 691 gol.

Penyerang subur lainnya, Robert Lewandowski tertinggal cukup jauh.

Walaupun sedang moncer bersama Barcelona sebagai klub barunya, penyerang berusia 34 tahun itu baru mencetak 521 gol di level klub.

Lebih lanjut, total 700 gol tersebut dibungkus Ronaldo selama membela empat klub berbeda, dengan dua era di MU. 

Lebih dari separuh dicatatkan Ronaldo bersama Real Madrid, berikut rinciannya:

5 - Sporting

118 - Man United (era pertama)

450 - Real Madrid

101 - Juventus

26 - Man United (era kedua)

450 gol Ronaldo di Madrid jadi catatan terbaiknya di level pribadi.

Dengan total 450 gol tersebut, Ronaldo sekaligus menjadi top scorer sepanjang masa Los Blancos.

Menariknya, Ronaldo mencatatkan 450 gol tersebut hanya dalam sembilan musim. 

Jadi, jika diambil rata-rata, dia bisa mencetak 50 gol per musim selama berkostum El Real. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: