Honda

Keterwakilan Perempuan di Panwascam PALI Belum Capai Target

Keterwakilan Perempuan di Panwascam PALI Belum Capai Target

Komisioner Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Organisasi, Basrul SAP.-Berry Sandi-Palpres.com

PALI, PALPRES.COM- Meski perpanjangan masa pendaftaran Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) di Kabupaten PALI telah dilakukan dan telah berakhir, namun target tercapainya quota 30% keterwakilan perempuan masih belum tercapai.

Padahal, tercatat 146 orang pelamar yang sudah mendaftarkan diri untuk menjadi bagian penyelenggara dari pesta demokrasi Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024.

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten PALI, H Heru Muharam melalui Komisioner Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Organisasi, Basrul SAP mengatakan, saat perpanjangan waktu pendaftaran ada penambahan jumlah pelamar. 

“Tapi, quota 30 persen keterwakilan perempuan masih belum mencapai target. Hanya mencatatkan 24 persen keterwakilan perempuan dari keseluruhan pendaftar," kata Basrul saat dihubungi, Kamis 13 Oktober 2022.

BACA JUGA:Bawaslu PALI Perpanjang Pendaftaran Panwascam

Ia menerangkan, tahapan akan terus berjalan meski jumlah pelamar quota keterwakilan perempuan tidak mencapai target. 

“Tetap lanjut ke tahapan berikutnya, yaitu verifikasi administrasi hingga pelaksanaan tes," terangnya.

Untuk pelaksanaan tes, ia menjelaskan, direncanakan akan digelar pada 15 Oktober 2022 mendatang. 

“Sedang dikoordinasikan dengan Bawaslu Provinsi Sumsel. Rencananya 15 Oktober mendatang,” tukasnya.

Berita Terkait, Lantaran belum terpenuhi kuota perempuan 30% di empat kecamatan, membuat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten PALI melakukan perpanjangan pendaftaran Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) mulai dari 2-8 Oktober 2022.

Ketua Bawaslu PALI, H Heru Muharam melalui Komisioner Divisi SDM dan Organisasi, Basrul SAP mengatakan, pendaftaran panwascam telah ditutup pada 27 September 2022 yang lalu.

“Lalu pada tanggal 30 September 2022 kami konsultasi dengan Bawaslu Provinsi Sumsel, didapati ada empat kecamatan yang belum terpenuhi kuota perempuan sebesar 30% dari jumlah pelamar. Makanya dilakukan perpanjangan,” katanya, Rabu 5 Oktober 2022.

Ia menerangkan, empat kecamatan tersebut yakni Kecamatan Talang Ubi, Kecamatan Abab, Kecamatan Penukal dan Kecamatan Penukal Utara. Sementara, untuk Kecamatan Tanah Abang, sudah terpenuhi 30%.

Saat ini sebanyak 126 orang yang sudah mendaftar untuk menjadi Panwascam, 99 orang laki-laki dan 27 orang perempuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com