Honda

Waspadai Senyawa Etilen Glikol di Obat Sirop Anak, Manis Tapi Beracun

 Waspadai Senyawa Etilen Glikol di Obat Sirop Anak, Manis Tapi Beracun

Ilustrasi. BPOM kembali menarik izin edar 32 obat sirup dari PT REMS yang mengandung cemaran EG dan DEG yang diduga menjadi penyebab gagal ginjal akut pada anak--

JAKARTA, PALPRES.COM – Sejumlah obat sirop batuk dan demam panas untuk anak disebut mengandung senyawa berbahaya.

Bahkan infromasinya dalam berberapa kasus, senyawa berbahaya itu menyebabkan kasus gagal ginjal akut pada anak.

Senyawa berbahaya yang didiuga terkontaminasi dalam obat sirop batuk dan demam untuk anak adalah Etilen Glikol.

Terkait hal itu, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengimbau tenaga kesehatan untuk menghentikan sementara pemberian resep obat sirop yang mengandung etilen glikol. 

BACA JUGA: 15 Obat Sirop Ini Katanya Berbahaya, Ini Penjelasan Kemenkes

Apa itu Etilen Glikol.

Menurut sejumlah referensi, Etilen Glikol adalah senyawa organik yang digunakan sebagai bahan mentah dalam pembuatan fiber poliester, indutri fabrik, serta polietilena tereftalat (PET) yang digunakan pada botol plastik. 

Atau dengan kata lain, Etilen Glikol disebut sebagai senyawa industri yang berguna yang ditemukan di banyak produk konsumen. 

Beberapa produk yang mengandung Etilen Glikol contohnya antibeku, cairan rem hidrolik, beberapa tinta bantalan stempel, pulpen, pelarut, cat, plastik, film, dan kosmetik. 

BACA JUGA:Kemenkes Larang Masyarakat Konsumsi Obat Sirup, Ganti dengan Tablet Atau Kapsul

Etilen glikol tidak berwarna dan memiliki rasa manis dan tidak berbau. 

Makanya tak heran jika sebagian obat sirop anak terasa manis di lidah.

Etilen glikol bisa terurai menjadi senyawa beracun dalam tubuh jika ditelan. 

Etilen glikol merupakan senyawa beracun pertama-tama mempengaruhi sistem saraf pusat (SSP), kemudian jantung, dan akhirnya ginjal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co.id