Honda

Sakit Gigi Bikin Grogi, Tenang Aja Berikut Cara Mudah Redakannya

 Sakit Gigi Bikin Grogi, Tenang Aja Berikut Cara Mudah Redakannya

Ilustrasi gigi ngilu karena gigi berlubang-palpres.com-fin.co.id

PALEMBANG, PALPRES.COM - Sakit gigi merupakan salah satu penyakit yang sangat dihindari oleh banyak orang. 

Karena menimbulkan berbagai rasa sakit dan sangat tidak nyaman. 

Dan tidak jarang membutuhkan bantuan medis untuk mengatasinya. 

Namun pada kasus-kasus tertentu, sakit gigi dapat diredakan dengan bantuan pertolongan pertama menggunakan bahan-bahan alami yang tersedia dirumah. 

BACA JUGA: Waspadai Penyakit-penyakit Ini, Kerap Muncul di Musim Hujan

Sakit gigi dapat disebabkan oleh hal yang beragam dan dapat diatasi dengan cara yang berbeda-beda. 

Misal nyeri pada gigi, radang pada gusi serta pendarahan gusi dan lain sebagainya. 

Untuk dapat mengatasi sakit gigi tersebut kita perlu mengetahui apa penyebabnya agar pertolongan pertama yang kita lakukan efektif dan tepat.

Dirangkum dari www.siloamhospitals.com berikut 5 cara mudah untuk meredakan sakit gigi:

BACA JUGA:Penyakit Gagal Ginjal Akut Pada Anak Dapat Disembuhkan dengan Cara Ini

1. Berkumur menggunakan Air Garam Hangat

Berkumur merupakan salah satu cara untuk melepaskan sisa-sisa makan yang masih ada di dalam mulut. 

Dengan menambahkan sdt garam pada segelas aair hangat untuk berkumur dapat membantu meredakan rasa nyeri pada gigi. 

Karena garam memiiliki khasiat antibakteri dan antiradang yang dapat membunuh bakteri jahat dalam mulut serta membantu meredakan pembengkakan pada gusi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: