Citraland
Honda

Harry Kane Tak Peduli Dilarang Bermain di Piala Dunia, Ngotot Pakai Ban Kapten Lambang LGBT

Harry Kane Tak Peduli Dilarang Bermain di Piala Dunia, Ngotot Pakai Ban Kapten Lambang LGBT

Kapten Timnas Inggris, Harry Kane ngogot akan memakai ban kapten lambang LGBT di Piala Dunia 2022, meski terancam sanksi FIFA.-Twitter/@HKane-

JAKARTA, PALPRES.COM – Kapten Timnas Inggris, Harry Kane tidak peduli dengan ancaman sanksi dari FIFA.

Ia ngotot akan tetap menggunakan ban kapten pelangi atau One Love di Piala Dunia 2022.

Harry Kane akan mengenakan ban kapten lambang LGBT untuk duel pertama Inggris di Piala Dunia 2022 Grup B melawan Iran di Khalifa International Stadium, Senin 21 November 2022 malam WIB.

Ban kapten pelangi merupakan dukungan untuk kesetaraan hak yang bukan semata-mata untuk LGBT.

BACA JUGA:6 Fakta Unik Gelaran Piala Dunia 2022 Qatar, Tidak Ada di Negara Lain

Namun, aksi ini mendapat tentangan lantaran homoseksualitas adalah ilegal di Qatar.

FIFA secara tegas juga sudah melarang bagi setiap tim menggunakan ban kapten pelangi tersebut pada perhelatan Piala Dunia 2022 ini.

Bahkan, FIFA mengancam bakal meminta wasit untuk memberikan hukuman kartu kuning sebelum kick-off kepada pemain yang menggunakan ban kapten pelangi tersebut. 

Sayangnya belum ada penjelasan dari FIFA terkait sikap mereka mengenai hal ini. 

Pastinya, FIFA sudah meluncurkan ban kapten sendiri satu hari jelang pembukaan Piala Dunia 2022 Qatar.

BACA JUGA:Maskot La’eeb Gentayangan di Pembukaan Piala Dunia 2022 Netizen: Gemoy, Casper Naik Haji

Tidak hanya Inggris, ada delapan negara lain yang ngotot akan memakai lambang LGBT di Piala Dunia. 

Mereka tidak peduli dengan risiko sang kapten mendapatkan kartu kuning sebelum kick-off.

“Kesembilan negara siap menerima denda karena melakukan aksi tersebut, tetapi sekarang ada anggapan bahwa setiap kapten dapat menerima kartu kuning saat kick-off di setiap pertandingan,” demikian laporan ESPN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: