Daya Tarik Bukit Khayangan Kota Sungai Penuh Jambi, Cocok untuk Liburan Tahun Barumu
Ilustrasi pemandangan indah dari Bukit Khayangan, Sungai Penuh, Jambi-Net-
JAMBI, PALPRES.COM - Bagi kalian yang berencana untuk menghabiskan liburan akhir tahun di luar kota, tidak ada salahnya untuk mengunjungi Kota Sungai Panuh, Provinsi JAMBI.
Bukan rahasia umum, jika Jambi dipenuhi dengan wisata alam yang cantik.
Salah satunya adalah Pesona keindahan Bukit Khayangan salah satu objek wisata Kota Sungai Penuh yang populer di kalangan milenial.
Berikut beberapa daya tarik Bukit Khayangan Kota Sungai Penuh Jambi secara umum:
BACA JUGA:Khasiat Objek Wisata Ayek Pacar, Seluruh Penyakit Langsung Sembuh
1. Wisata Alam Terbuka
Daya Tarik pertama yang bisa kalian rasakan ketika berada di Bukit Khayangan adalah sensasi di atas awan.
Bukit Khayangan memiliki ketinggian sekitar 2000 mdpl, serta lokasinya berbatasan langsung dengan Taman Nasinal Kerinci Seblat.
Diketahui bahwa ketinggian bukit ini setengah dari Gunung Kerinci, yang merupakan gunung tertinggi di Sumatera.
2. Wisata Keluarga
Berlibur akhir tahun bersama keluarga memang cocok dihabiskan ditempat ini.
BACA JUGA:8 Rekomendasi Wisata Pantai Untuk Liburan Akhir Tahun di Bengkulu
Dikarenakan pada lokasi, disediakan banyak spot yang ramah anak.
Seperti wahana permainan, pondok-pondokan, dan tempat makan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: