ASYIK! Beli Mobil Listrik Dapat Subsidi Rp80 Juta dari Pemerintah, Ini Syarat dan Daftar Merek Kendaraannya
![ASYIK! Beli Mobil Listrik Dapat Subsidi Rp80 Juta dari Pemerintah, Ini Syarat dan Daftar Merek Kendaraannya](https://palpres.disway.id/upload/acfd372aaef2816d5090890f1bcca777.jpeg)
pemerintah akan memberikan subsidi bagi pembeli kendaraan mobil listrik-wuling.id-
Wuling Air EV
Wuling Air EV kini menjadi kendaraan listrik terlaris di Indonesia.
Pada Oktober dan November Wuling Air EV mencatatkan penjualan sangat baik.
Terdapat dua varian Air EV yang dijual di Indonesia, standar range dengan jarak tempuh 200 km dan long range 300 km. Untuk Air EV standar range dilego dengan harga Rp250 juta dan long range dibanderol Rp300 juta.
Air EV standar range dibekali baterai Lithium Ferro-Phosphate; IP67 rating dengan kapasitas baterai 17,3 kWH/115 V. Butuh waktu 8,5 jam untuk mengisi daya hingga penuh.
Sementara, Air EV long range dibekali baterai yang sama namun dengan kapasitas lebih besar, yakni 26,7 kWh/115 V. Untuk mengisi penuh baterai hanya butuh waktu 4 jam dengan 6,6 kW AC.
Wuling Air EV ini juga ditawarkan dalam enam varian warna yaitu, hitam, putih, pink, kuning, hijau dan biru.
Secara keseluruhan, penjualan mobil listrik nasional periode Januari-Oktober 2022 mencapai 5.958 unit. Angka tersebut meningkat drastis bila dibandingkan dengan periode yang sama di tahun lalu, yakni sebanyak 654 unit.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: