Citraland
Honda

Sudahi Penantian 40 Tahun, Ini Penampakan Jembatan yang Dibangun HDMY Pembuka Isolasi OKI-Banyuasin

Sudahi Penantian 40 Tahun, Ini Penampakan Jembatan yang Dibangun HDMY Pembuka Isolasi OKI-Banyuasin

Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya didampingi Plt Kepala Dinas PUBMTR Sumsel Muhammad Affandi meninjau dari dekat progress pembangunan Jembatan Air Sugihan, OKI.--pemprov sumsel

BACA JUGA:MANTUL! Main Game Ini, Saldo DANA Gratis Rp300.000 Langsung Cair, Begini Caranya

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Tata Ruang (PUBMTR) Provinsi Sumsel Ir Muhammad Affandi ST MSc melaporkan, hingga saat ini terealisasi pembangunan jembatan sampai tahap tiga dengan panjang 160 meter. 

Menghubungkan Desa Pangkalan Damai, Kecamatan Air Sugihan di Kabupaten OKI dan Desa Indrapura, Kecamatan Muara Sugihan, Kabupaten Banyuasin.

“Di Febuari ini kita sudah mulai kerjakan lagi, kami mengharapkan semua masyarakat mendukung pembangunan agar masyarakat OKI yang hendak ke Banyuasin atau sebaliknya akan merasakan manfaatnya,” tutur Affandi.

Di kesempatan yang sama, Kepala Desa (Kades) Pangkalan Damai, Kecamatan Air Sugihan, Kabupaten OKI, Sujatmiko atas nama masyarakat setempat menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Pemprov Sumsel telah membangunkan jembatan penghubung ke dua kabupaten bertetangga tersebut.

BACA JUGA:Wajib Tau, Ini Asal Usul Orang Palembang Bermata Sipit dan Berkulit Putih

“Jembatan ini sudah dinantikan masyarakat sejak 40 tahun lamanya, dan baru terealisasi di masa kepemimpinan Gubernur Herman Deru dan Wakil Gubernur Mawardi Yahya,” tutur Sujatmiko.

Untuk itu kata Sujatmiko, dia bersama warga Air Sugihan bersyukur kepada Allah dan mengucapkan terima kasih banyak kepada HDMY.

Senada diungkapkan Dwi Widodo, Kades Indrapura, Kecamatan Muara Sugihan, Kabupaten Banyuasin. 

Dwi menyebut keberadaan jembatan ini nantinya akan menjadi urat nadi penting bagi keberlangsungan ekonomi warga sekitar.

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Herman Deru Apresiasi Kinerja Polda Sumsel Amankan Perayaan Tahun Baru

“Keberadaan jembatan ini akan sangat berarti bagi roda ekonomi masyarakat, karena itu mohon kiranya penyelesaian jembatan tersebut dipercepat,” tutupnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pemprov sumsel