Honda

1 Windu Berdiri Banyak Pencapaian PT Satria Bahana Sarana Muara Enim, APA SAJA?

1 Windu Berdiri Banyak Pencapaian PT Satria Bahana Sarana Muara Enim, APA SAJA?

Direktur Utama PT SBS bersyukur dan sampaikan apresiasi kepada seluruh karyawan atas prestasi yang telah dicapai.--PT SBS

MUARA ENIM, PALPRES.COM – Tanggal 28 Januari 2023, genab 1 windu PT Satria Bahana Sarana (SBS) berdiri.

Selama 8 tahun itu pula jajaran direksi dan pegawai PT Satria Bahana Sarana mampu melewati berbagai tantangan.

Sehingga PT Satria Bahana Sarana yang merupakan grup PT Bukit Asam Tbk (PTBA) dapat bertahan sejauh ini.

Perusahaan yang berkantor di Tanjung Enim Kabupaten Muara Enim ini bergerak dalam bidang jasa terkait penambangan yaitu jasa pengupasan tanah, penambangan batubara dan jasa penyewaan alat berat.

BACA JUGA:Ini Ragam Dukungan PTBA untuk Sektor Pariwisata, Salah Satunya di Kabupaten Banyuasin

Direktur Utama PT Satria Bahana Sarana Agung Pratama bersyukur selama 1 windu mampu berdiri tegar dan kokoh di tengah badai pandemi covid-19 dan persaingan bisnis yang kompetitif.

Usia ke-8 tahun menurut Agung, merupakan perjalanan panjang dan patut mendapatkan apresiasi terutama bagi seluruh karyawan yang telah bekerja keras sehingga memberikan dampak besar untuk perusahaan.

"Saya ucapkan Selamat Ulang Tahun Satria Bahana Sarana, semoga segala kemudahan, kelancaran, kesejahteraan dan kebahagiaan selalu tercurah untuk perusahaan tercinta ini beserta seluruh karyawannya dimanapun berada, Aamiin Ya Rabbal 'Alaamiin," tutur Agung, Senin, 30 Januari 2023.

Direktur Manajemen Aset dan Komersial PT Satria Bahana Sarana Adhi Garmana menambahkan, seluruh pegawai PT SBS merupakan satu keutuhan keluarga yang tumbuh bersama dalam menghadapi segala tantangan perusahaan. 

BACA JUGA: PTBA Raih Predikat Indonesia Most Trusted Company

Menurut Adhi Garmana, tanggal 28 Januari bukan hanya tentang perayaan perusahaan, namun merupakan perayaan sebuah keluarga yang tumbuh kuat melewati berbagai rintangan.

“Dirgahayu ke-8 tahun, semoga semakin banyak kesuksesan yang diraih, memberikan banyak manfaat bagi masyarakat sekitar dan juga bagi bangsa Indonesia," ucap Adhi.

Senada Direktur Keuangan, Umum dan Sumber Daya Manusia (SDM) Agus Sunaryadi meyakini kedepannya PT Satria Bahana Sarana dapat menjadi perusahaan besar dengan inovasi-inovasi seluruh pegawainya.

"Di ulang tahun ke-8 ini menjadi tonggak untuk kita lebih banyak berbuat dan berinovasi guna keberlangsungan usaha dengan tetap berdoa pada Allah Subhanahu Wa Ta’ala," ujar Agus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: