Resep Kepiting Lada Hitam Pilihan Menu Spesial Buka Puasa
Resep Kepiting Lada Hitam Pilihan Menu Spesial Buka Puasa-YouTube Resep Bunda Tika-
PALEMBANG, PALPRES.COM - Kepiting lada hitam adalah salah satu dari dua cara mengolah kepiting paling populer yang disajikan di Singapura.
Makanan ini berbahan dasar kepiting cangkang keras, dan dimasak dengan lada hitam.
Olahan dari kepiting bagi beberapa orang merupakan makanan yang tergolong mewah dan punya harga yang cukup mahal.
Walaupun demikian, kepiting tetap menjadi makanan favorit bagi bagi pecintanya. Biasanya juga, olahan kepiting hanya bisa ditemui di beberapa restoran tertentu saja.
BACA JUGA:4 Resep Sei Sapi Khas Nusa Tenggara Rekomendasi untuk Sahur Bersama keluarga
Namun, jika mau, kalian juga bisa mengolah sendiri kepiting di rumah menjadi berbagai makanan yang tentunya mudah dibuat, misalnya kepiting lada hitam.
Olahan ini cocok bagi pecinta makanan dengan aroma rempah-rempah yang kuat.
Ingin tahu cara pembuatanya, silahkan simak resep berikut ini!
1. Bahan-bahan
Resep Kepiting Saus Lada Hitam
BACA JUGA:Resep Buttered Spicy Chicken, Olahan Ayam Goreng Ala Resto Rekomendasi Menu Sahur
Bahan:
1kg kepiting,belah sesuai selera.
1bh paprika sedang iris panjang
2bh bombay sedang iris memanjang
1sdt lada hitam bubuk
2sdm kecap manis
3sdm kecap asin
2sdm saos tiram
2sdm minyak wijen
3siung bawang putih cincang halus
Air secukupnya utk kuah
1sdm maizena larutkan dgn 3sdm air
Sdkt minyak utk menumis
BACA JUGA:Resep Cilok Bumbu Kacang Lezat dan Gurih Dijamin Praktis dan Mudah Bikinnya
Caranya:
Dlm wadah marinasi kepiting,kecap manis,kecap asin,minyak wijen,saos tiram,lada hitam bubuk. Simpan dlm kulkas kurleb 30mnt-1jam.
Sambil tggu marinasi kita prepare:
*Cincang bawang putih+ iris 1bh bombay+separoh paprika utk tumisan pertama.
*Iris lg 1bh bombay mix dgn separoh paprika utk final tumisan
Kemudian kt Panaskan minyak,tumis campuran pertama bawang putih+bawang bombay+paprika hgga wangi, tuang rendaman kepiting beserta air marinasi. Tumis hgga berubah warna. Tmbkan air sesuai selera ya. Masak sebentar hgga meresap.
Aduk2 dan koreksi rasa kemudian Matikan api. Tuang larutan maizena dan campuran kedua bawang bombay dan separoh paprika.
Nyalakan api kembali,aduk rata smbl didihkan supaya kuah mengental. Hidangkan bersama nasi panas.
BACA JUGA:Resep Sayur Urap Jawa Menu Makanan Sehat, Lezat dan Bergizi
NOTES:
-Saya tdk pakai garam/gula/kaldu krn smua rasa sdh pas didapat dr kecap manis,kecap asin,saos tiram.
-Saos tiram yg saya pakai Saori kbtlan yg non MSG lagi habis.
-Kecap asin yg saya pakai Non MSG,Non pengawet merk Kikkoman Premium.
-Paprika boleh merah/hijau bebas ya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: