Honda

Jurnalis Dituntut Kembangkan Informasi Berkeadilan, Ini Kata Karo PID Divhumas Polri

Jurnalis Dituntut Kembangkan Informasi Berkeadilan, Ini Kata Karo PID Divhumas Polri

Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Irawan bersama Ketua PWI Pagaralam Asnadi mengikuti dialog virtual dari Mabes Polri-PALPRES.COM-

PAGARALAM, PALPRES.COM - Bertempat di ruang Pers Confrence Mapolres PAGARALAM, Rabu 31 Mei 2023, Polres PAGARALAM menggelar dialog virtual bersama Divhumas Polri.

Pembukaan pers confrence Polri dengan Jurnalis di Indonesia dibuka Kadiv Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho yang diwakili Karo PID Divhumas Polri Brigjen Pol Drs Hendra Suhartiyono.

Dalam kesempatan tersebut menegaskan, jika pers berperan untuk penyampaian informasi kepada masyarakat, juga dituntut mengembangkan informasi yang berkeadilan

"Mempedomani UU Pers Pasal 6, bahwa pers berperan juga memenuhi kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan informasi, juga menyampaikan pendapat umum yang akurat dan umum," ucap Brigjen Pol Hendra Suhartiyono.

BACA JUGA:RESMI! BLT BPNT Sembako Rp600.000 Cair Hari Ini Via KKS dan Pos

Tidak kalah penting eksistensi pers mendukung pembangunan. 

"Jurnalis memiliki hak kemerdekaan sebagai wujud kemerdekaan pers dalam demokrasi di Indonesia," ucapnya.

Pada kesempatan dialog publik virtual tersebut bekerjasama dengan Dewan Pers, juga menghadirkan Karo Penmas Divhumas Polri sebagai Narsum dan perwakilan Dewan Pers serta jurnalis senior.

Kapolres Pagaralam, AKBP Erwin Irawan SIk MH didampingi Kasi Humas, Iptu Mastoni menyampaikan, adapun teleconfrence dialog publik yang digelar Mabes Polri juga diikuti jajaran Satwil seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Kripto LINK Resmi Ganti Nama Menjadi FINSCHIA, Ini Tujuannya

"Kesempatan dialog publik virtual ini, kita mendengarkan arahan Divhumas Polri mengenai peran Jurnalis dalam kemerdekaan pers, dalam demokrasi Indonesia," ucapnya

Sejurus dengan Polri sebagai mitra, kepolisian juga senantiasa meningkatkan peran dan fungsi kehumasan khususnya Polres Pagaralam.

Diharapkan kedepan, terjalin sinergi dengan awak media dengan fungsi kehumasan Polres Pagaralam.

"Khususnya mendukung dalam mensosialisasikan program Polri kepada masyarakat," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: