Honda

Tak Banyak yang Tahu, Segini Sisa BBM dalam Tangki Mobil Saat Indikator Bahan Bakar Menyala

Tak Banyak yang Tahu, Segini Sisa BBM dalam Tangki Mobil Saat Indikator Bahan Bakar Menyala

Informasi saat lampu indikator bahan bakar menyala,-Foto: Alhadi Farid-Palpres.Com

PALEMBANG,PALPRES.COM- Tak Banyak yang Tahu, Segini Sisa BBM dalam Tangki Mobil Saat Indikator Bahan Bakar Menyala.

Sering kali kita khawatir manakala lampu indikator bahan bakar pada kendaraan yang kita kendarai menyala, atau memberi peringatan jika sudah saatnya isi BBM. 

Saat lampu indikator bahan bakar menyala, pasti yang ada di benak pengendara bahan bakar kendaraannya sudah hampir habis.

Namun tidak ada yang mengetahui pasti berapa sisa bahan bakar dalam kendaraan saat lampu indikatornya menyala. 

BACA JUGA:Mengisi Daya Hp dengan Benar, Tips Memperpanjang Umur Baterai Anda

Setiap kendaraan baik motor maupun mobil pasti dilengkapi dengan fitur lampu indikator bahan bakar.

Tujuannya adalah untuk mengingatkan pengendara jika bahan bakar akan habis. 

Namun saat indikator bahan bakar menyala, kamu tidak perlu khawatir berlebihan ya. 

Karena masih ada jarak tempuh untuk menuju SPBU terdekat.

BACA JUGA:SIMAK! Ini Cara Isi Daya Smartphone yang Benar agar Baterai Awet

Dilansir dari beberapa sumber, ketika indikator bahan bakar sudah menyala itu menunjukan kamu harus segera melakukan pengisian bakar untuk kendaraanya. 

Bahan bakar yang ditinggalkan pada tangki, itu biasanya masih bisa anda gunakan untuk melakukan pengisian dengan jarak tempuh kendaraan motor seperti All New Honda BeAT yaitu 1,25 liter atau kurang lebih 10 Kilometer dan untuk jenis PCX160 itu 0,9 liter atau jarak tempuh kilometer dibawah 10 kilometer.

Sedangkan kalau untuk mobil kita contohkan seperti mobil Toyota Calya jika kondisi indikatornya sudah di E, mobil tersebut masih bisa berjalan.

Mobil masih bisa berjalan kurang lebih 30 kilometer atau sampai dengan 60 kilometer karena ada bahan bakar cadangan di dalam tangki sekitar 3 sampa 6 liter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: