Honda

7 Manfaat Daun Beluntas Untuk Kesehatan, Pagar Hidup dengan Segudang Khasiat

7 Manfaat Daun Beluntas Untuk Kesehatan, Pagar Hidup dengan Segudang Khasiat

Manfaat Daun Beluntas Untuk Kesehatan-ilustrasi-

PALEMBANG, PALPRES.COM – Kamu sudah tahu belum dengan tanaman yang satu ini.

Memang tanaman ini tidak terlalu familiar di telinga, tapi taukah kamu bahwa tanaman ini menyimpan banyak manfaat yang luar biasa.

Umumnya tumbuhan ini ditanam sebagai tanaman pagar atau bahkan tumbuh liar.

Tanaman ini juga sering kali ditanam sebagai pagar pekarangan.

BACA JUGA:Intip 5 Manfaat Daun Beluntas Untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Manfaat daun beluntas biasanya digunakan sebagai bahan makanan atau obat. 

Mulai dari daunnya, pucuk, dan bunganya bisa dimakan mentah atau matang.

Daun beluntas merupakan salah satu tanaman herbal berkhasiat tinggi yang diyakini mampu mengobati berbagai macam penyakit kronis.

Daun beluntas paling sering dikonsumsi dengan cara direbus atau dibuat sebagai teh.

Teh herbal atau jamu dari daun beluntas juga sudah banyak dijual dan cukup populer dikonsumsi sebagai minuman kesehatan.

Berikut ini manfaat daun beluntas untuk memelihara kesehatan tubuh.

BACA JUGA:7 Manfaat Remis Bagi Kesehatan, Bisa Memperlancar Peredaran Darah dan Menambah Energi

1. Mengatasi Karang Gigi

Manfaat daun beluntas berkaitan dengan masalah tersebut adalah mengatasi karang gigi. 

Karena, senyawa yang ada dalam daun beluntas berupa flavonoid, saponin, dan etanol mampu menjadi antimikroba dan anti jamur sehingga mampu menghambat bakteri penyebab karies gigi. 

Cara menggunakannya yakni dengan rebus air daun beluntas. Kemudian kumur-kumur dengan air tersebut beberapa kali.

 

2. Mempercepat Proses Pemulihan Luka 

Manfaat daun beluntas berikutnya yakni mampu mendukung agar luka dapat segera pulih. 

Luka yang segera pulih dan kering akan segera terhindar pula dari penyakit. 

Daun beluntas mampu menjaga kesehatan dan fungsi sistem pencernaan. 

Tak hanya itu, daun beluntas juga mampu meredakan nyeri kram dan otot hingga mengatasi keputihan.

BACA JUGA:Kamu Suka Minum Kopi Pahit? Ternyata Ini Manfaatnya Bagi Kesehatan Otak

3. Mengontrol kadar gula darah 

Salah satu manfaat daun beluntas yang cukup popular adalah untuk menurunkan kadar gula darah dan menjaganya tetap stabil.

Daun herba ini diketahui memiliki fungsi yang sama seperti daun insulin, yakni menghambat pemecahan dan penyerapan gula di usus, serta meningkatkan produksi dan fungsi hormon insulin.  

Berkat manfaat tersebut, daun beluntas dianggap memiliki potensi untuk mencegah terjadinya resistensi insulin dan membantu mengobati penyakit diabetes. 

Meski demikian, hingga saat ini efektivitas daun beluntas untuk pengobatan diabetes masih belum diketahui dengan jelas dan perlu dikaji lebih lanjut.

BACA JUGA:Pecinta Seafood Full Senyum! Ternyata 7 Jenis Makanan Laut Ini Baik Bagi Kesehatan

4. Menurunkan kadar kolestrol

Selain baik untuk menurunkan kadar gula darah, manfaat daun beluntas berikutnya yakni menurunkan kadar kolestrol.

Ia diketahui dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (ldl) dalam darah. 

Dengan kadar kolesterol ldl yang lebih rendah, tubuh akan tercegah dari penyakit kardiovaskular, termasuk hipertensi, penyakit jantung, dan stroke.

Tak cukup sampai disitu, untuk mencegah penyakit ini, moms perlu menerapkan gaya hidup sehat, yakni dengan tidak merokok, berolahraga secara rutin, mengonsumsi makanan sehat, dan menjaga berat badan tetap ideal.

BACA JUGA:Wajib Tau! Ini 9 Tips Menjaga Kesehatan Mata, Buat Kamu Si Paling Anak Gadget

5. Mencegah kanker

Paparan radikal bebas merupakan salah satu penyebab utama munculnya penyakit berat seperti kanker.

Sebuah penelitian berbasis uji laboratorium dalam jurnal bmc complementary and alternative medicine (2012) menunjukkan potensi signifikan pluchea indica sebagai agen antikanker.

Komponen antioksidan pada minyak atsirih dari ekstrak daun ini juga dapat menangkap radikal bebas dan menghambat perkembangan sel kanker.

Tak hanya itu, manfaat daun beluntas untuk rahim juga disebut-sebut memiliki potensi yang sama dengan pencegahan jenis kanker lainnya.

BACA JUGA:Terlihat Menjijikan, Hewan Bertulang Lunak Ini Miliki 10 Manfaat bagi Kesehatan Tubuh

6. Mencegah kerusakan sel akibat paparan radikal bebas

Daun beluntas merupakan salah satu tanaman herba yang memiliki banyak antioksidan. 

Berkat adanya zat tersebut, daun beluntas baik dikonsumsi untuk melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas atau stres oksidatif.

Dengan mengurangi kerusakan sel-sel tubuh akibat paparan radikal bebas, risiko terkena berbagai penyakit, seperti kanker, diabetes, dan penyakit jantung, juga bisa berkurang.

Untuk mendapatkan manfaat daun beluntas yang satu ini, anda bisa mengonsumsi daun beluntas dalam bentuk suplemen, jamu, atau teh herbal.

 

7. Membantu mencegah obesitas

Selain menurunkan kadar gula darah, teh daun beluntas juga bermanfaat untuk membantu pasien obesitas dalam menurunkan berat badan.

Teh daun ini dapat menurunkan aktivitas enzim lipase pankreas penyebab penumpukan lemak dan mengakibatkan obesitas.

Selain itu, daun pi yang memiliki kandungan serat yang cukup tinggi ini juga membuat anda merasa kenyang lebih lama.

Dengan begitu, asupan kalori berlebih bisa dicegah. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: