RDPS
Honda

Siapakah Ryan Flamingo? Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Ini Profilnya

Siapakah Ryan Flamingo? Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Ini Profilnya

Siapakah Ryan Flamingo? Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, ini profilnya.-Instagram/@ryanflamingo-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Sosok calon pemain naturalisasi teranyar Timnas Indonesia mengarah pada Ryan Flamingo.

Kabarnya, pemain FC Utrecht itu, menjadi incaran Shin Tae-yong untuk membela Skuad Garuda. 

Kabar ini diembuskan oleh media Korea Selatan, Best Eleven.

Mereka melaporkan ada dua pemain keturunan yang akan dinaturalisasi untuk memperkuat Timnas Indonesia, 

BACA JUGA:Shin Tae-yong Ingin Naturalisasi Pemain Seharga Rp43,45 Miliar Ini Buat Timnas Indonesia, Benarkah?

BACA JUGA:Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berikutnya, Posisi Bek, Tinggi 186 Cm, Coba Tebak!

Jay Idzes, salah satunya, sudah datang ke Jakarta dan bertemu Ketua Umum PSSI Erich Thohir. 

Satu lagi yakni Ryan Flamingo. 

Pemain ini digadang-gadang bakal menambah kekuatan di sektor pertahanan Timnas Indonesia.

"Untuk ke depannya, Shin Tae-yong berencana tidak berhenti menyuntikkan nama pemain naturalisasi untuk Timnas Indonesia,” tulis laporan Best Eleven.

BACA JUGA:Mengapa Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Banyak Pemain Belakang? Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Media Korsel Sudah Tahu Pemain Naturalisasi Incaran Shin Tae-yong, Bukan Kevin Diks dan Emil Aurelo, Tapi?

"Pelatih Shin Tae-yong  saat ini sedang mempertimbangkan untuk menambahkan penyerang berusia 23 tahun Jay Idzes, yang bermain untuk klub Italia Benevento. Dan bek Ryan Flamingo, yang bermain untuk Sassuolo, ke tim nasional," tambahnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: