Honda

BANGGA! Atlet Empat Lawang Ini Raih Prestasi Gemilang dalam Peparprov Sumsel 2023

BANGGA! Atlet Empat Lawang Ini Raih Prestasi Gemilang dalam Peparprov Sumsel 2023

MENANG: Atlet dari Kabupaten Empat Lawang-Foto: Anita-Palpres

EMPAT LAWANG, PALPRES.COM - Selamat! Putra Daerah Kabupaten EMPAT LAWANG kembali menorehkan prestasi yang membanggakan.

Empat Lawang patut berbahagia karena memiliki banyak aset pemuda pemudi yang punya daya saing yang siap mengharumkan nama Empat Lawang di bidangnya masing-masing.

Kali ini prestasi yang sangat membanggakan diraih oleh salah satu atlet olahraga.

Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) Sumatera Selatan yang ke-4 di Kabupaten Lahat baru-baru ini telah menjadi momen yang sangat spesial bagi Kabupaten Empat Lawang.

BACA JUGA:Bupati Iskandar Buka Turnamen Voli Jermun Cup 2023, Hadirkan Atlet Nasional Dimas Saputra

BACA JUGA:Raih Emas Perdana di Peparprov, Atlet NPC OI Ini Berpulang

Atlet disabilitas cabang angkat berat, Rosmiati, mampu mengukir prestasi luar biasa dengan meraih dua medali emas dalam kompetisi tersebut.

Meskipun penyandang disabilitas tapi Rosmiati berhasil merngharumkan nama Empat Lawang.

Rosmiati, dengan kekuatan dan tekadnya, berhasil menyumbangkan satu emas dalam kategori nomor berat 45 - 55 kg dan satu emas dalam kategori antar kabupaten berat 45 - 55 kg.

Keberhasilannya ini telah menjadi sumber kebanggaan bagi Kabupaten Empat Lawang dan seluruh komunitasnya.

BACA JUGA:Atlet Muda Ini Harumkan Empat Lawang, Raih Emas Lompat Tinggi Porprov Sumsel

BACA JUGA:GERCEP! Tim PSC 119 Antar Atlet Balap Motor Porprov Muba ke RS Charitas

Pengurus National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kabupaten Empat Lawang, Edo, mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian luar biasa ini. 

Kabupaten Empat Lawang tidak hanya berhasil menghindari menjadi juru kunci dalam event Peparprov di Lahat, tetapi juga berhasil meraih 2 medali emas dan 4 medali perunggu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: