Honda

Pratama Arhan vs Shayne Pattynama, Siapa yang Lebih Baik? Ini Kata Netizen

Pratama Arhan vs Shayne Pattynama, Siapa yang Lebih Baik? Ini Kata Netizen

Pratama Arhan vs Shayne Pattynama, siapa yang lebih baik? Ini kata netizen.-Instagram/@pratamaarhan8-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Pratama Arhan dan Shayne Pattynama belakangan ini mendapat sorotan netizen. 

Keduanya yang sama-sama berposisi sebagai bek kiri, banyak dibanding-bandingkan kualitasnya kala membela Timnas Indonesia menghadapi Brunei Darussalam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Inilah pertarungan pemain lokal menghadapi pemain naturalisasi asal Eropa. 

Pro kontra memperdebatkan kualitas keduanya belakangan ini menghiasi lini masa. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia Akan Berkumpul Kembali pada 12 November 2023, Langsung TC di Irak

Publik berdebat tentang siapa yang berhak menjadi starter di posisi bek kiri Timnas Indonesia. 

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memang sengaja menurunkan keduanya secara bergantian saat Timnas Indonesia melakoni pertandingan dua leg menghadapi Brunei Darussalam. 

Pratama Arhan mendapat kesempatan menjadi starter saat leg pertama di Jakarta. 

Sementara, pada leg kedua Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia, giliran Shayne Pattynama yang diturunkan sejak babak pertama.

BACA JUGA:Tugas Negara Rampung, Pemain Timnas Indonesia Kirim Salam Perpisahan

Pada laga yang digelar di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah di Bandar Sri Begawan, Brunei Darussalam, Pratama Arhan baru dimainkan pada menit ke-75 menggantikan Shayne Pattynama.

Jelas terlihat perbedaan kualitas di antara keduanya. 

Saat Shayne Pattynama dipercaya Shin Tae-yong main sejak menit pertama di leg kedua, banyak netizen yang memuji performa pemain Viking FK itu.

Mereka kemudian membandingkannya dengan Pratama Arhan.

BACA JUGA:Tangan Dingin Shin Tae-yong Muluskan Timnas Indonesia ke Babak Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026

Akun resmi Instagram Timnas Indonesia, @timnas.indonesia menjadi ajang perdebatan netizen terkait kualitas kedua pemain ini.   

"Timnas Indonesia berhasil mencetak tiga gol ke gawang Brunei Darussalam di babak pertama (emoji garuda)

Pendapatmu, Sobat Garuda?," tulis akun @timnas.indonesia.

Unggahan tersebut sontak dipenuhi komentar yang memuji permainan Shayne Pattynama, namun Pratama Arhan pun banyak mendapat pembelaan dari para fansnya.

BACA JUGA:Inilah 5 Pemain Terbaik Timnas Indonesia Saat Habisi Brunei Darussalam, Hokky Caraka Paling Moncer

"Shane benar" Beda mainnya dgn arhan, shane lebih taktis lebih bgs, crosing ny pun keren tdk sembarang," kata @m_r3z4 mengomentari unggahan tersebut.

"beda kelas bro yang satu camat liga 2 jepang yang satunya pemain reguler liga norway (emoji tertawa)," timpal @ferdiansyah_bani.

Mantap Shayne (emoji api) berkelas, mampu membongkar pertahanan lawan, umpan &operan akurat, tekel pun bersih (emoji love)," tulis akun Instagram fans page Shayne Pattynama @s.pattynamafanpage.

Shayne Pattynama memang banyak menuai pujian.

BACA JUGA:Netizen Irak Anggap Enteng Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Namun tak sedikit pula yang menyayangkan kegagalan pemain berdarah Maluku-Belanda itu dalam mengonversi peluang menjadi gol.  

"pdhl shayne mainnya bagus bgt anjir hampir aja ada peluang 3x ngegolin jg," ungkap _lubnaayu.

"tpi bbrp kali ngelakuin kesalahan jg sama persis yg di bilang komentator, mau nge gol in jg ga gol2 pdhl kesempatan di depan mata (emoji sedih)," ujar akun @del.dump2acc.

"arhan ga keliatan main rasanya wkwk," tulis @ritakartikas_ mengkritik permainan Pratama Arhan. "hati hati di gruduk fans no12 bang." timpal @deo.rp.

"awas digruduk oleh fans sejatinya dia bro. Gue aja diserbu tuh, kata mereka hari ini Shayne gak bagus mainnya. Padahal umpan Shayne aja banyak terukur dan efektif tanpa menyusahkan rekannya sendiri," ujar @ichbindippos_7 membela Shayne Pattynama.

 

Paling Dipercaya Shin Tae-yong

Pratama Arhan adalah pemain paling dipercaya oleh Shin Tae-yong.

Padahal pemain ini minim bermain di klubnya, Tokyo Verdy.

Namun tidak dijadikan patokan bagi Shin Tae-yong.

Ia tetap memanggil Pratama Arhan apabila ada kalender Timnas Indonesia. 

Pada laga yang berlangsung di markas Brunei Darussalam, Selasa 17 Oktober 2023 kemarin, Pratama Arhan memang baru masuk menggantikan Shayne pada menit ke-73.

Namun, itu sudah cukup memperlihatkan bahwa pemain 21 tahun tersebut adalah sosok paling dipercaya oleh STY.

Dari catatan Transfermarkt.com, Pratama Arhan melakukan debutnya di Timnas Indonesia senior pada 29 Mei 2021 di bawah pimpinan pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Dalam catatannya, ternyata Pratama Arhan memang menjadi salah satu pemain yang paling sering tampil untuk Timnas Indonesia.

Selama di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong, Pratama Arhan hingga saat ini telah bermain sebanyak 33 kali bersama Timnas Indonesia.

Dari 33 caps tersebut, mantan pemain PSIS Semarang itu telah mencetak tiga gol.

Catatan ini hanya untuk Timnas Indonesia senior dan berbeda dengan Timnas U-23 Indonesia.

Pemain berusia 21 tahun tersebut telah bermain sebanyak 4 kali.

Begitu juga saat memperkuat Timnas U-22 Indonesia.

Pratama Arhan mencatatkan namanya bermain sebanyak empat kali dan tak ada gol di Timnas U-22 Indonesia.

Pemain asal Blora itu memang menjadi salah satu pemain andalan Shin Tae-yong.

Bagaimana tidak? Pratama Arhan bersama Asnawi Mangkualam ternyata menjadi pemain yang paling banyak tampil bersama Timnas Indonesia.

Catatan 33 penampilan milik Pratama sama dengan Asnawi.

Di posisi kedua, pemain yang palling banyak mendapatkan kepercayaan di Timnas senior adalah Witan Sulaeman.

Pemain Persija itu telah mencatatkan dirinya tampil sebanyak 32 kali untuk Skuad Garuda.

Setelah itu ada Ricky Kambuaya yang mencatatkan dirinya tampil bersama Tim Merah Putih sebanyak 31 kali.

Disusul oleh Rizky Ridho yang telah bermain sebanyak 25 kali bersama Skuad Garuda.

Melihat catatan ini, Pratama Arhan dipastikan menjadi salah satu pemain andalan Shin Tae-yong.

Pemain kelahiran Blora, 21 Desember 2001, itu bahkan hanya absen dalam agenda timnas kelompok usia.

Pasalnya, beberapa agenda internasional tidak bertepatan dengan FIFA Matchday.

Namun, catatan sang bek kiri berbanding terbalik dengan penampilannya di klub.

Arhan memiliki catatan kurang bagus bersama Tokyo Verdy.

Rekornya tampil di Timnas Indonesia lebih banyak dibandingkan bersama klub.

Pemain yang didatangkan Tokyo Verdy sejak 1 Maret 2022 tersebut ternyata tak mendapatkan banyak waktu bermain di klub.

Setelah dua musim bersama Tokyo Verdy, penampilan Pratama Arhan bisa dihitung dengan jari.

Pada musim 2022 saat pertama kali datang, Arhan hanya tampil bersama Tokyo Verdy sekali dan dalam penampilan itu dia bermain selama 46 menit.

Kemudian pada musim 2023, Arhan juga dipastikan baru tampil sekali bersama Tokyo Verdy di kompetisi resmi.

Tetapi pada ajang Piala Kaisar, Arhan sudah tampil sebanyak dua kali.

Catatan itu tetap kalah dari jumlah pernampilannya bersama Timnas Indonesia.

Pratama Arhan memang masih lebih banyak tampil bersama Timnas Indonesia alih-alih dengan klubnya.

Saat bermain di klub Liga 1 yakni memperkuat PSIS Semarang, Arhan juga hanya tercatat tampil sebanyak sembilan kali.

Untuk itu, dipastikan Arhan memang lebih banyak membela tim yang ditukangi Shin Tae-yong daripada bersama klub.

Ini merupakan salah satu fakta menarik karena dia cukup gacor di Timnas Indonesia, walaupun tetap ada beberapa kekurangan.

Namun, Arhan dibuat mengalami kesulitan mendapatkan tempat saat tampil bersama klub.

Arhan berhasil mendapatkan kepercayaan dari Shin Tae-yong di setiap pertandingan, oleh sebab itu catatannya bersama Timnas Indonesia lebih banyak dibanding dengan klub. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: