Kunjungi Sekolah, Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha Ingatkan Pelajar Bijak Gunakan Gadget
Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha mengingatkan siswa SMAN 1 supaya bijak dan pintar menggunakan handphone--
LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Kapolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha didampingi Kasat Intelkam, Iptu Deni beserta jajaran mengunjungi sejumlah sekolah SD, SMP dan SMA sederajat dalam rangka memastikan Proses Belajar Mengajar (KBM) di sekolah berjalan lancar dan baik.
Kunjungan Kapolres tersebut dalam rangka menindaklanjuti hasil audiensi pengurus PGRI Kota Lubuklinggau terkait untuk memitigasi dan meminimalisir berbagai bentuk tindakan yang dilakukan oleh oknum yang dapat mengganggu proses KBM disekolah.
Teranyar, Kapolres AKBP Indra Arya Yudha berkesempatan mengunjungi SMA Negeri 1, di mana sebelumnya juga mengunjungi SD, SMP dan mengecek aktivitas perdagangan di Pasar Inpres Kota Lubuklinggau.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolres disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Lubuklinggau, Zulkarnain bersama jajaran wakil kepala sekolah dan guru.
BACA JUGA:Pastikan Pemilu Serentak 2024 Berjalan Lancar, Ini yang Dilakukan Ditpamobvit Polda Sumsel
Kapolres AKBP Indra Arya Yudha mengungkapkan, tujuan utama kunjungannya ke sekolah dalam rangka memberikan imbauan serta saran kepada kepala sekolah dan jajarannya tentang bagaimana tetap waspada dan proaktif dalam menangani permasalahan keamanan di sekolah.
Perwira polisi dengan pangkat melati dua di pundaknya ini juga menekankan bahwa jika kepala sekolah dan stafnya mendapatkan gangguan atau intimidasi dari pihak-pihak yang tidak dikenal, mereka harus segera melaporkan ke Polres Lubuklinggau, dan kepolisian akan menindaklanjuti laporan tersebut dan memberikan perlindungan yang diperlukan.
Tidak hanya itu, Kapolres memberikan beberapa saran praktis dalam menjaga keamanan sekolah. Diantaranya adalah memastikan identitas tamu yang datang dengan jelas, menyiapkan buku tamu sebagai catatan kedatangan tamu.
Kemudian memastikan kamera pengawas atau CCTV aktif, dan kepala sekolah sebaiknya didampingi oleh beberapa dewan guru lainnya saat menyambut tamu. Ini adalah langkah-langkah untuk menjaga transparansi atas apa yang dibahas selama kunjungan tamu.
BACA JUGA:Jaga Kebugaran, Personel Satbrimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor Laksanalan Olahraga Pagi
Pada kunjungan itu juga, Kapolres AKBP Indra Arya Yudha juga mengingatkan kepada siswa sebagai peserta didik untuk pintar dan bijak menggunakan gadjet atau handphone pintar untuk meminimalisir hal-hal tidak diinginkan.
"Harus pintar dan bijak menggunakan hanphone, jangan sampai malah kita terjebak dalam menyebarkan berita hoax atau hal-hal tidak baik lainnya, kemudian jangan lupa hormati guru kalian, karena keberkahan ilmu ada pada guru," pungkasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: