Honda

PT Elnusa Tbk Paparkan Kinerja Positif Selama Tahun 2023, Intip Strategi Untuk 2024

PT Elnusa Tbk Paparkan Kinerja Positif Selama Tahun 2023, Intip Strategi Untuk 2024

PT Elnusa Tbk menyampaikan paparan publik secara online dalam rangkaian Public Expose Live 2023.-Istimewa-

BACA JUGA:Seperti Ini PT Elnusa Tbk Berbagi Kasih, Adakan Doa Bersama dan Berikan Santunan Anak Yatim  

Sementara itu, posisi neraca keuangan Perseroan sangat baik dengan total aset Rp9.350 miliar serta mencatatkan kas setara kas sebesar Rp1.870 miliar atau 20 persen dari total aset per 30 September 2023.

Pada sembilan bulan pertama di 2023 ini, Elnusa mencatatkan kesinambungan kinerja dari sisi operasi. 

Pada Jasa Hulu Migas Elnusa menyelesaikan pekerjaan untuk proyek seismik 3D Hitam dengan luas area ± 101 km², proyek seismik 3D South Petapahan ±  127 km², serta proyek 3D South Walio ±  84 km² di zona transisi. 

Untuk pekerjaan Oilfield saat ini sedang berjalan pekerjaan menggunakan 13 unit Hydraulic Workover Unit, optimalisasi 18 unit Electric Line dan 9 unit Slickline juga 2 Combo Unit serta tengah mempersiapkan pekerjaan di Blok Mahakam untuk pekerjaan menggunakan unit Hydraulic Drilling Unit (HDU). 

BACA JUGA:Kuartal 3 Tahun 2023, PT Elnusa Tbk Laporkan Laba Bersih Capai Rp407 Miliar

Strategi Pencapaian 2024

Melihat kinerja yang unggul hingga sembilan bulan pertama di 2023 ini, Perseroan akan melanjutkan capaian tersebut dengan memperkuat fundamental bisnis menuju pertumbuhan yang semakin kompetitif serta berkelanjutan melalui Strategic Direction.

Adapun fokus sasaran dari Strategic Direction tersebut diantaranya berfokus pada aspek HSSE yang dijadikan sebagai budaya kerja untuk diterapkan di setiap pekerjaan.

Peningkatan kapasitas peralatan melalui belanja modal dengan menerapkan investasi yang tepat guna, melakukan optimalisasi dan akuntabilitas biaya.

Melakukan pengembangan bisnis untuk pertumbuhan yang berkelanjutan serta mendukung penerapan prinsip ESG dalam praktik bisnis.

BACA JUGA:Terbukti, PT Elnusa Tbk Catatkan Value Creation lebih dari Rp 1,5 triliun dan Lahirkan 257 Inovasi

Kinerja gemilang Perseroan di kuartal III 2023 ini menjadi bukti nyata atas komitmen terhadap strategi bisnis yang diterapkan. 

Perseroan tetap fokus untuk adaptif dalam berinovasi serta meningkatkan kompetensi pada setiap aspek bisnisnya. 

Menghadapi 2024 ke depan, Elnusa semakin percaya diri untuk memperkuat posisi sebagai Perusahaan Jasa Energi yang Memberikan Solusi Total dan mampu meningkatkan efisiensi operasional, pertumbuhan bisnis serta keberlanjutan finansial jangka panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: