Ini Titik Parkir Saat Malam Pergantian Tahun Baru 2024 di Palembang, Jembatan Ampera Ditutup 3 Jam!
Masyarakat Palembang yang ingin merayakan malam pergantian tahun baru 2024 sudah disiapkan titik parkir karena Jembatan Ampera ditutup selama 3 jam-Foto: Alhadi Farid/palpres.com-
BACA JUGA:Cair Januari 2024! Inilah Deretan Bantuan Sosial yang Diterima Masyarakat Miskin, Segini Besarannya
Hal ini dilakukan karena Jembatan Ampera akan mulai dilakukan penutupan sejak pukul 22.00 WIB hingga 01.00 WIB atau sekitar 3 jam.
Dengan adanya penutupan ini, kendaraan roda empat maupun roda dua tidak bisa melintasi jembatan yang menjadi peninggalan kolonial Belanda.
Selain itu, Benteng Kuto Besak yang sebelumnya juga menjadi tempat masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun juga tidak bisa digunakan.
Sebab, Pemkot Palembang akan memadamkan semua lampu jalan yang biasanya menghiasi taman kota.
BACA JUGA:Pinjaman Modal Usaha Bisa Cair Hingga Rp500 Juta, Cek Syarat dan Cara Pengajuannya Berikut Ini
Kondisi serupa juga terjadi di kawasan Kambang Iwak yang akan dilakukan pemadaman lampu jalan mulai pukul 22.00 WIB.
Lokasi perayaan malam pergantian tahun baru di Palembang dipusatkan di pedestrian jalan protokol Sudirman sampai Bundaran Air Mancur.
Untuk di kawasan Seberang Ilir ini, pemerintah menyiapkan titik parkir kendaraan di Benteng Kuto Besak.
Begitu juga di kawasan Seberang Ulu, lokasi perayaan malam pergantian tahun baru 2024 dipusatkan di Bundaran Parameswara Jakabaring.
BACA JUGA:5 Keutamaan Sedekah, Salah Satunya Bisa Memperpanjang Usia dan Menghapus Dosa
Sementara titik parkir kendaraan di Seberang Ulu dipusatkan di kawasan Jakabaring Sport City (JSC).
Di dalam setiap titik parkir kendaraan nantinya akan dijaga oleh pihak kepolisian untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Artikel ini sudah tayang di palpres.bacakoran.co dengan Judul 'Beda Dari Tahun Lalu, Jembatan Ampera Bukan Sentral Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2024'
*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: