Honda

4 Inspirasi Outfit Ala Kim Yoo Jung di Drakor My Demon, Tampil Stylish dan Elegan!

4 Inspirasi Outfit Ala Kim Yoo Jung di Drakor My Demon, Tampil Stylish dan Elegan!

4 Inspirasi Outfit Ala Kim Yoo Jung di Drakor My Demon, Tampil Stylish dan Elegan!--Kolase

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Doctor Slump, Park Shin Hye Beradu Peran dengan Park Hyung Sik, Tayang 27 Januari 2024

Aktris yang berusia 24 tahun ini tampak begitu menawan dengan outif yang dikenakannya. 

Hal ini bisa menjadi inspirasi outiftmu agar berpenampilan modis dalam keseharian, lho.

Untuk itu, inilah 4 inspirasi outfit ala Kim Yoo Jung di My Demon yang bisa kamu tiru:

1. Cotton Crop Top dan High Waist untuk kesan mewah yang memukau

BACA JUGA:Sinopsis dan Daftar Pemain Drakor A Shop For Killers, Comeback Lee Dong Wook

Inspirasi outfit ala Kim Yoo Jung yang bisa kamu tiru pertama ialah di sebuah adegan My Demon ia mengenakan outfit dengan kesan mewah yang memukau. 

Kim Yoo Jung mengenakan outfit cotton crop top berwarna denim yang membuat dirinya tampil dengan cantik. 

Cotton crop top tersebut dipadukan dengan bawahan celana hight waist. 

Perpaduan dari outfit tersebut menjadikan Kim Yoo Jung tampak mewah dan berkelas, namun tetap effortless. 

BACA JUGA:Dibintangi Lee Jaewook, Lee Junyoung dan Hong Suzu, Serial Drakor ‘The Impossible Heir’ Segera Tayang Februari

Outfit ini sangat cocok dipakai bagi kamu yang ingin tampil memukau tanpa perlu mengenakan pakaian yang ribet. 

Kim Yoo Jung pun tidak mengenakan banyak aksesoris saat memakai outfit ini. 

Sebab dalam adegan tersebut ia sudah tampil cantik hanya dengan mengenakan aksesoris kalung saja.

2. Tampil Monokrom dengan fluffly skirt dan tweed jacket

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Welcome to Samadalri, Drama Korea Terbaru Ji Chang Wook, Nonton Sekaligus Healing!

Inspirasi outfit dari Kim Yoo Jung selanjutnya ialah ketika ia tampil di My Demon dengan style monokrom, yaitu berwarna hitam dan putih. 

Pada adegan tersebut, ia mengenakan outfit yang memadukan fluffy skirt dengan tweed jacket. 

Kombinasi dari kedua outfit ini membuat Kim Yoo Jung tampil dengan style monokrom feminin. 

Selain itu, bagi kamu yang mengenakan hijab, bisa banget memakai outfit ini, sebab inspirasi outfitnya hijab friendly. 

BACA JUGA:Jadi Soundtrack Drakor My Demon! Ini Lirik Lagu 'Our Night is More Beautiful Than Your Day' Milik NewJeans

Perpaduan dari kedua warna ini pun bukan tergolong warna yang mencolok. 

Pemakaian dari fluffy skirt pun semakin menambah kesan feminin, namun elegan.

3. Feminine Elegant dengan one set tweed jacket dan skirt merah muda

Saat memerankan karakter Do Do Hee di My Demon, Kim Yoo Jung tak hanya berpenampilan kasual. 

BACA JUGA:OST Descendants of The Sun! Ini Lirik Lagu 'Everytime' - CHEN EXO dan Punch, Lengkap dengan Terjemahannya

Namun, dirinya juga sering tampil elegan dengan balutan busana yang feminin. 

Di dalam salah satu adegan, dirinya tampak tampil menawan dengan outfit yang ia kenakan, yaitu one set tweed jacket dan skirt merah muda. 

Kombinasi outfit ini membuat penampilannya sangat modern dan elegan. 

Outfit yang ia kenakan dihiasi dengan motif dan berwarna merah muda menonjolkan pribadi yang tegas. 

BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Indonesia Lagu 'Made In You' Milik Suho EXO

Selain itu, outfit jenis ini tergolong timeless, sehingga bisa kamu kenakan kapan saja. 

4. Kombinasi jumpsuit navy dan kemeja polos yang elegan

Inspirasi outfit ala Kim Yoo Jung terakhir di My Demon yang bisa kamu tiru adalah jumpsuit navy dan kemeja polos yang ia kenakan di adegan My Demon. 

Bagi kamu yang ingin tampil elegan menghadiri acara formal maupun semi formal, outfit ini akan sangat cocok untuk kamu. 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Drama Korea Tentang Keluarga yang Menguras Air Mata Hingga Ngakak, Siapin Tisu!

Kombinasi dari jumpsuit dan kemeja polos ini bisa menjadi inspirasi. 

Jumpsuit yang berwarna navy ini memang pas dipadukan dengan kemeja polos, sebab tidak akan menampilan warna yang mencolok. 

Style ini pun membuat Kim Yoo Jung tampil dengan sangat berkelas dan juga elegan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: