Honda

Terbentang Sepanjang 206,6 Kilometer, Jalan Tol di Jabar Akan Menggeser Tol Terpanjang yang Ada di Sumsel

Terbentang Sepanjang 206,6 Kilometer, Jalan Tol di Jabar Akan Menggeser Tol Terpanjang yang Ada di Sumsel

Terbentang Sepanjang 206,6 Kilometer, Jalan Tol di Jabar Akan Menggeser Tol Terpanjang yang Ada di Sumsel-freepik-

PALPRES.COM- Provinsi Jawa Barat (Jabar) akan segera memiliki jalan tol sepanjagn 206,65 kilometer. 

Dengan bentang panjang 206,65 kilometer, jalan tol ini akan menjadi yang terpanjang di Indonesia.

Sebelumnya, jalan tol terpanjang di Indonesia diduduki oleh Tol Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung (Terpeka). 

Jika proyek ini selesai dibangun, maka akan ada rekor baru jalan tol terpanjang di Indonesia. 

BACA JUGA:Kejari OKUT Panggil Mantan Bupati, Sekda dan Kadin PUTR, Terkait Proyek Jalan Keromongan

BACA JUGA:Jembatan Baru 1,4 KM di Pontianak Diproyeksikan Urai Kemacetan, Begini Progresnya

Jalan tol ini menghubungkan kawasan Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap atau dinamakan tol Getaci

Karena menghubungkan 2 provinsi, tol Getaci memiliki panjang 206,65 kilometer masing-masing 171,40 km di Provinsi Jabat dan 35,25 km di Jateng. 

Direktur Jenderal (dirjen) Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Hedy Rahadian mengungkapkan, pembangunan jalan tol Getaci ini masih dalam tahap lelang konstruksi.

Sedangkan untuk pengerjaan fisiknya lanjut Hedy baru dimulai pada semester 2 tahun 2024 ini. 

BACA JUGA:Digarap 3 Kontraktor Plat Merah, Proyek Bendungan di Jawa Tengah Malah Terkendala Masalah Ini

BACA JUGA:Inilah Proyek Pengendali Banjir di Jawa Barat, Anggarannya Rp43,802 Miliar, Cek Lokasinya

"Konstruksinya tahun ini, mungkin bisa semester II mungkin ya," imbuh Hedy.

Dengan panjang tersebut, Tol Getaci akan menggeser posisi Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka) yang saat ini masih menjadi tol terpanjang di Indonesia dengan bentang 189 kilometer.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: