Faisal Lebaran di Rumah Baru dari Pj Walikota Palembang Ratu Dewa, Dulu Korban Kebakaran
Pj Walikota Palembang Ratu Dewa menyerahkan langsung kunci rumah kepada Faisal. Dalam acara penyerahan kunci rumah tersebut, Ratu Dewa didampingi oleh Kepala Baznas Kgs Ridwan Nawawi di Jalan KH Azhari, Kelurahan 3/4 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu 1, Kamis 4-palembang go id-
Jadi selama ini saya tinggal ngontrak bahkan sudah 3 kali juga pindah kontrakan.
Alhamdulillah kini sudah dibangun kembali saya sangat bersyukur dan berterimakasih," ucap Faisal.
BACA JUGA:Wujudkan Sumsel MAPAN 2045, Fatoni Arahkan RPJPD dengan Transformasi Ekonomi
BACA JUGA:Apel Siaga SAR Khusus Lebaran 2024 Dimulai, Kepala Basarnas Palembang Tegaskan Ini
Sementara itu, Pj Walikota Ratu Dewa usai memberikan kunci rumah mengharapkan agar pmberian rumah tersebut membantu meringankan beban Faisal.
Dirinya berharap pemberian rumah dari Pemkot Palembang melalui Baznas ini bisa bermanfaat dan juga membuat keluarga penerima manfaat bahagia apalagi menjelang Hari Raya Idul Fitri.
"Saya merasa program Baznas turut berbagi dan peduli sesama ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Kota Palembang.
Kami harap pak Faisal dan keluarga bisa menerima dan menempati rumah baru ini dengan kondisi apa adanya," ujarnya.
BACA JUGA:Pj Walikota Palembang Ratu Dewa: Kalau Ada Jalan Berlubang Laporkan ke Sosmed Saya!
Lebih lanjut Ratu Dewa, menjelaskan jika nantinya ke depan aka nada banyak rumah yang tidak layak huni di Kota Palembang yang akan direncanakan akan dibedah.
Namun, dikatakannya, proses bedah rumah tersebut tentunya juga akan menyesuaikan dengan sumber pendanaanya.
Untuk sumber pendanaan bedah rumah Baznas berasal dari zakat, infaq dan sodaqoh ASN dan Non PNSD Pemkot Palembang.
"Insyaallah ini kita salurkan kepada masyarakat.
BACA JUGA:5 Cara Ini Ampuh Buat Tikus Nggak Betah Di Rumah Kamu!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: