Honda

Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Catat Konsumsi Pertalite Tembus 276.000 KL, Pastikan Stok BBM Bersubsidi Aman

Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Catat Konsumsi Pertalite Tembus 276.000 KL, Pastikan Stok BBM Bersubsidi Aman

Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Catat Konsumsi Pertalite Tembus 276.000 KL, Pastikan Stok BBM Bersubsidi Aman--Pertamina Patra Niaga Sumbagsel

PALPRES.COM- Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel memastikan penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) Subsidi sesuai dengan kuota yang ditetapkan.

Pertamina sebagai badan usaha yang ditugaskan oleh pemerintah untuk menyalurkan bahan bakar.

Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan mengatakan hingga saat ini, Pertamina terus menjalankan penugasan penyaluran BBM Subsidi dengan tepat sasaran sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014. 

“Kami akan terus berkomitmen untuk tetap mengikuti dan menjalankan semua kebijakan yang ditetapkan Pemerintah,” ujar Nikho. 

BACA JUGA:Jamin Pasokan LPG 3 kg di OKU Timur, Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Himbau Warga Beli ke Pangkalan Resmi

BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Dukung Polda Sumsel Ungkap Praktik Pengoplosan LPG 3 Kg

Serta terus memastikan stok dalam keadaan aman dan berjalan dengan maksimal.

Untuk masyarakat khususnya wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel).

Sepanjang tahun 2024, tercatat Pertamina telah menyalurkan BBM Jenis BBM Tertentu (JBT) Bio Solar di wilayah Sumatera Selatan mencapai lebih dari 194 ribu Kilo Liter (KL).

Sedangkan untuk produk JBKP (Jenis BBM Khusus Penugasan) Pertalite mencapai lebih dari 276 ribu KL.

BACA JUGA:Selama Lebaran 1445 H, Kilang Pertamina Plaju Salurkan 148.000 Kilo Liter BBM, Berikut Rinciannya

BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Bantu Perempuan Kota Palembang Jadi Berdaya Melalui Beragam Program

Nikho juga menambahkan dalam mewujudkan pendistribusian yang tepat sasaran.

Maka Pertamina turut meningkatkan sinergi dengan Pemerintah Daerah dan juga Kepolisian.

Serta mengajak masyarakat turut mengawasi dan melaporkan apabila mengetahui adanya penyimpangan maupun pendistribusian yang tidak tepat sasaran.

Sementara itu, Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengungkapkan, Pertamina Patra Niaga telah mendorong digitalisasi untuk penyaluran BBM Subsidi melalui program Subsidi Tepat. 

BACA JUGA:Fire Brigade Kilang Pertamina Plaju Siap Hadapi Keadaan Darurat, 9 Unit Pemadam Kebakaran Standby

BACA JUGA:Raih Penghargaan, Kilang Pertamina Plaju Catat Nihil Jumlah Kecelakaan Kerja selama 131 Juta Jam Kerja

“Program Subsidi Tepat menjadi upaya kami untuk memastikan transparansi penyaluran BBM bersubsidi,” katanya. 

Melalui digitalisasi, penyaluran BBM bersubsidi dapat dipantau secara real time, dan mencegah potensi penyelewengan di lapangan,” ujarnya.

Untuk informasi seputar produk, layanan dan program Subsidi Tepat, masyarakat dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.

Atau dapat langsung mengunjungi website https://subsiditepat.mypertamina.id/.

BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Himbau Warga OKU Beli LPG 3 Kg di 7 Pangkalan Resmi, Ini Daftarnya

BACA JUGA:Tegas! Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Instruksikan Agen PHU Pangkalan Nakal di Pagaralam

Berita sebelumnya, selama libur lebaran 2024, Pertamina Patra Niaga Sumbagsel mencatat konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) melonjak naik.

Pertamina juga membentuk Satgas Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) 2024, dengan hasil konsumsi jenis gasoline meningkat sebesar 13 persen.

Sedangkan untuk BBM jenis gasoil jumlahnya tidak ada perubahan signifikan.

Bahkan untuk konsumsi avtur jumlahnya melonjak hingga 3,9 persen, dan konsumsi LPG tercatat meningkat hanya 1 persen.

BACA JUGA:Ramah Lansia, Jemaah Haji Bisa Pesan Makanan Sesuai Kebutuhan Kesehatan Selama di Asrama Haji

BACA JUGA:Merapat! Perusahaan BUMN Buka Lowongan Kerja PT Kimia Farma Trading and Distribution (KFTD) SMA SMK D3 S1

Pertamina mencatat, selama masa Satgas Rafi, untuk wilayah Sumbagsel menunjukkan peningkatan signifikan.

Produk Pertamax Series dan Dex Series yang menjadi primadona selama arus mudik 2024. 

Untuk produk Pertamax mengalami peningkatan mencapai 36 persen dari rata-rata normal dan Pertamax Turbo sekitar 17 persen. 

Sedangkan pada produk Dex Series, BBM jenis Dexlite mengalami peningkatan mencapai 9 persen dan Pertamina Dex sekitar 23 persen dari rata-rata normal.

BACA JUGA:Urai Kemacetan di Kota Palembang, Pemerintah Bangun Jalan Lingkar Timur Sepanjang 28,5 KM, Cek Lokasinya

BACA JUGA:Dikenal Penghasil Beras Terbanyak di Sumatera Selatan, Daerah Ini Miliki 3 Tempat Wisata Menarik

"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada konsumen yang telah memilih produk-produk berkualitas Pertamina, karena tentunya mendukung performa kendaraan tetap prima selama perjalanan," imbuhnya.

Pertamina juga menyediakan layanan tambahan BBM di jalur potensial meliputi jalur tol, jalur wisata.

Dan jalur lintas utama, seluruh infrastruktur telah disiagakan.

Meliputi 10 terminal BBM, 2 terminal LPG, 688 SPBU, 56 SPBE, 491 Agen LPG, dan 6 DPPU.

BACA JUGA:6 Rekomendasi Mobil Pintar yang Wajib Kamu Miliki, Nomor 3 Harganya Paling Fantastis, Kepoin Yuk

BACA JUGA:Pesawat F-16 AU Singapura Jatuh saat Latihan, Begini Kondisi Pilotnya

Serta 87 SPBU Siaga, 5.540 Outlet Pangkalan LPG Siaga, 7 Unit Kiosk Pertamina Siaga, 18 Unit Motorist, dan 16 Unit Mobil Tanki standby.

Tim Satuan Tugas Ramadan dan Idul Fitri (Satgas RAFI) 2022 Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel (meliputi propinsi Sumsel, Jambi, Bengkulu, Lampung dan Kep Bangka Belitung) telah selesai secara keseluruhan bekerja.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: