Citraland
Honda

Pemkab Muba Beri Waktu 6 Bulan Perbaikan Jembatan Lalan Ambruk, Jika Tidak Ini yang Dilakukan

Pemkab Muba Beri Waktu 6 Bulan Perbaikan Jembatan Lalan Ambruk, Jika Tidak Ini yang Dilakukan

Sekda Muba Drs Apriyadi MSi-Foto Kominfo Muba-

PALEMBANG, PALPRES.COM- Pemkab Muba secara tegas bakal menutup alur Sungai Lalan yang melintasi Jembatan Lalan ambruk ditabrak kapal Tongkang muatan Batubara beberapa waktu lalu. 

Hal itu disampaikan Sekda Muba Drs Apriyadi MSi pada Rapat Tindaklanjuti Percepatan Perbaikan Jembatan Lalan berdiri di atas Sungai Lalan, Kecamatan Lalan di Ruang Rapat Sekda Kantor Gubernur Sumatera Selatan, Rabu 28 Agustus 2024.

Dikatakannya Sekda, kerusakan Jembatan Lalan di Kabupaten Muba akibat dari insiden ditabrak oleh kapal tongkang mulai menemukan titik terang kesepakatan untuk segera dituntaskan.

"Waktu pelaksanaan pembangunan paling lambat akan dimulai enam bulan sejak ditandatanganinya Surat Pernyataan Kesepakatan.

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Bersama Polda Sumsel Sepakat Percepatan Pembangunan Dari Jembatan Lalan Muba, Kapan?

BACA JUGA:Anggota Polres Muba Lakukan Ini untuk Warga Lalan Pasca Jembatan Lalan Ambruk

Kalau tidak ada progres, alur transportasi air dibawah Jembatan Lalan akan kami tutup," tegas Sekda Muba. 

Dia juga menambahkan, kapal tongkang akan ditahan sampai itikad baik direalisasikan. 

"Selain itu juga, biaya santunan kepada masyarakat yang terdampak harus dimaksimalkan, dan mengganti barang masyarakat yang hilang akibat dari insiden tersebut," ulasnya. 

Sementara itu, Sekda Pemprov Sumsel Drs Edward Candra MH mengatakan, perbaikan jembatan Sungai Lalan akan dilaksanakan pada posisi existing jembatan yang ada.

BACA JUGA:Didampingi Kapolda dan Pangdam, PJ Gubernur Sumsel Gunakan Helikopter Dauphin Polri Tinjau Jembatan Lalan Muba

BACA JUGA:Kapolda Sumsel Tinjau Lokasi Ambruknya Jembatan Lalan Akibat Tertabrak Ponton, 1 Ditetapkan Tersangka

Dengan bentang 10 Meter + 120 Meter + 10 Meter dan ketinggian naik 1 Meter.

"Asosiasi akan menjamin dan menyiapkan dana talangan untuk memastikan Jembatan Lalan di Kecamatan Lalan tersebut dapat segera mungkin dibangun dan biaya lain lain," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: