RDPS
Honda

Presiden Jokowi Resmikan Gedung Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak RS Sardjito Yogyakarta

Presiden Jokowi Resmikan Gedung Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak RS Sardjito Yogyakarta

Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak Rumah Sakit (RS) Sardjito Yogyakarta, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), pada Rabu, 28 Agustus 2024.-Vico- BPMI Setpres

PALPRES.COM - Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak Rumah Sakit (RS) Sardjito Yogyakarta, Kabupaten Sleman.

Peresmian ini berlangsung dalam kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Yogyakarta pada Rabu, 28 Agustus 2024. 

Acara peresmian Gedung pelayanan kesehatan ibu dan anak ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan ibu dan anak di Indonesia.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menyoroti tingginya angka kematian ibu dan anak di Indonesia yang masih berada di peringkat ke-9 dan ke-7 dari 10 negara di Asia. 

BACA JUGA:Waspada Cacar Monyet! Kemenhub Terapkan Aplikasi SatuSehat, Berlaku untuk Perjalanan Luar Negeri

BACA JUGA:Mau Makan Siang Apa? Ini 5 Tempat Makan di Palembang Ini Sajikan Menu Istimewa Dengan Harga Ramah

Oleh karena itu, pembangunan gedung pelayanan kesehatan ini menjadi langkah penting untuk mengatasi masalah tersebut.

“Saya mengapresiasi pembangunan gedung kesehatan ibu dan anak dari Rumah Sakit Sardjito,” ujar Jokowi.

Presiden menjelaskan bahwa gedung baru RS Sardjito ini terdiri atas 8 lantai dengan anggaran pembangunan mencapai Rp267 miliar. 

Selain itu, untuk pengadaan peralatan medis mencapai Rp240 miliar, serta persiapan sumber daya manusia (SDM) untuk mendukung operasional gedung tersebut juga mendapat alokasi dana sebesar Rp50 miliar.

BACA JUGA:8 Daftar Film Terlaris Bergenre Komedi, Dari Get Married Sampai Dengan Agak Laen, Kamu Udah Nonton yang Mana?

BACA JUGA:Pemkab Muba Beri Waktu 6 Bulan Perbaikan Jembatan Lalan Ambruk, Jika Tidak Ini yang Dilakukan

Presiden Jokowi pun menegaskan bahwa peralatan yang ada di gedung ini sangat modern dan berbasis digital. 

“Ini saya kira akan menjadi contoh bagaimana manajemen sebuah rumah sakit yang dikendalikan dengan semuanya digital,” ungkap Presiden.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: